EKONOMI

Di September, Deflasi Akan Hantam Sumut, Begini Gambaran Ekonomi Saat Ini

koranmonitor – MEDAN | Penurunan yang tajam pada harga cabai membuat Sumut, akan kembali membukukan deflasi pada bulan September.

Tidak tanggung-tanggung, diperkirakan Sumut akan mencetak deflasi minimal 0.35% secara bulanan atau month to month.

“Angka sebesar itu terbilang cukup signifikan, mengingat Sumut telah mengalami deflasi berulang yang terjadi di bulan-bulan sebelumnya,” sebut Pengamat Keuangan Sumut Gunawan Benjamin dalam keterangan tertulisnya, Selasa (24/9/2024).

Harga cabai merah dan cabai rawit akan menyumbang deflasi paling besar pada bulan September ini. Disusul selanjutnya harga daging ayam yang juga berpeluang mencetak deflasi. Untuk komoditas lainnya terpantau bergerak stabil dengan fluktuasi ringan. Dan deflasi pada bulan ini nantinya memang bisa ditafsirkan bahwa Sumut tengah mengalami gangguan daya beli.

“Akan tetapi, saya menilai daya beli tidak mudah diukur dengan melihat perubahan harga cabai atau bawang serta tanaman hortikultura lainnya. Dikarenakan pembentukan harga komoditas tersebut sangat dipengaruhi oleh sisi supply, yang juga kerap naik turun secara tiba-tiba. Namun untuk komoditas daging sapi dan daging ayam bisa mencerminkan gangguan daya beli saat ini,” ujarnya.

Karena supplynya cenderung bisa konsisten bertahan di level tertentu, atau sisi persediannya sangat mampu mengikuti perubahan pola konsumsi sehingga lebih mudah untuk diukur perubahan pola permintaannya. Dan memang daging ayam serta daging sapi sejauh ini menunjukan adanya gangguan pada daya beli masyarakat di wilayah Sumut.

“Saya menilai deflasi yang terjadi di bulan September ini memang seharusnya tidak terjadi lagi di masa yang akan datang. Semestinya deflasi yang terjadi mendorong masyarakat lebih banyak berbelanja. Bukan deflasi diikuti deflasi yang lainnya, sehingga ditafsirkan sebagai bentuk kemampuan belanja masyarakat yang kian menurun. Deflasi di bulan ini memang menjadi kabar yang tidak baik. Tetapi ekonomi Sumut masih dalam kondisi baik, meskipun dengan catatan butuh upaya dorongan untuk memperbaiki belanja masyarakat,” tutupnya. KMC

Fahmi -

Recent Posts

Polda Sumut Amankan 290 Kg Sabu dari 2 Tersangka

koranmonitor - MEDAN | Sebanyak 290 kilogram (kg) sabu-sabu disita Direktorat Reserse Narkoba Polda Sumut…

56 tahun ago

Jaksa KPK Tuntut Sekjen PDIP Hasto Kristiyanto Hukuman 7 Tahun Penjara

koranmonitor - JAKARTA | Jaksa Komisi Pemberantasan Korupsi (KPK) menuntut hukuman 7 tahun penjara terhadap…

56 tahun ago

Polda Kepri Tangkap 7 Tersangka Pemalsu Sertifikat Tanah, Rugikan Korbannya Rp16,84 Miliar

koranmonitor - BATAM | Satgas Antimafia Tanah Kepolisian Daerah Kepulauan Riau (Polda Kepri), menangkap tujuh…

56 tahun ago

Dalam 6 Bulan, Polda Sumut Ungkap 3.078 Kasus dan Sita 1,1 Ton Sabu

koranmonitor - MEDAN | Sebanyak 3.078 kasus tindak pidana narkoba dengan 3.970 tersangka selama 6…

56 tahun ago

IHSG dan Rupiah Dibuka Menguat Ditengah Kesepakatan Dagang AS – Vietnam

koranmonitor - MEDAN | Data penyerapan jumlah tenaga kerja di luar sektor pertanian AS mengalami pertumbuhan…

56 tahun ago

Penangkapan Kadis PUPR Sumut Dikaitkan dengan Gubsu, Asril Siregar : Opini Berlebihan dan Menyesatkan

koranmonitor - MEDAN | Langkah Komisi Pemberantasan Korupsi (KPK) memberantas korupsi khususnya di Sumut mendapat…

56 tahun ago