Empat Pemimpin Satuan Kerja Kantor Perwakilan Bank Indonesia dilantik di Jakarta, Jumat (11/7/2025). (ANTARA/HO-Bank Indonesia)
koranmonitor – JAKARTA | Gubernur Bank Indonesia (BI) Perry Warjiyo melantik empat Kepala Kantor Perwakilan (KPw) BI, yang akan bertugas di wilayah kerjanya masing-masing yaitu Nusa Tenggara Barat (NTB), Nusa Tenggara Timur (NTT), Sulawesi Tengah dan Pematangsiantar.
Perry dalam prosesi pelantikan di Jakarta, Jumat, menyampaikan pesan kepada para kepala perwakilan yang baru dilantik untuk menjaga amanah dan tanggung jawab, berani menghadapi cobaan, dan terus mendekatkan diri pada Tuhan dalam menjalankan berbagai tugas.
Salah satu pemimpin satuan kerja kantor perwakilan yang dilantik yaitu, Hario Kartiko Pamungkas menjadi Kepala Perwakilan BI Provinsi Nusa Tenggara Barat.
Hario sebelumnya menjabat sebagai Deputi Kepala Perwakilan BI Provinsi Banten.
Jabatan baru yang diemban Hario sebagai Kepala Perwakilan BI NTB efektif secepatnya 15 Juli 2025 dan selambatnya 15 Agustus 2025.
Selanjutnya, Adidoyo Prakoso dilantik sebagai Kepala Perwakilan BI Provinsi Nusa Tenggara Timur.
Adidoyo efektif menjabat secepatnya 1 September 2025 dan selambatnya 30 September 2025.
Sebelumnya, ia menjabat sebagai Deputi Kepala Perwakilan BI Provinsi Kepulauan Riau.
Muhamad Irfan Sukarna, yang sebelumnya menjabat Deputi Kepala Perwakilan BI Provinsi Sumatera Barat, dilantik sebagai Kepala Perwakilan BI Provinsi Sulawesi Tengah.
Jabatan baru Irfan efektif secepatnya 15 Juli 2025 dan selambatnya 15 Agustus 2025.
Terakhir yaitu Ahmadi Rahman yang dilantik sebagai Kepala Perwakilan BI Pematangsiantar yang akan menjabat secepatnya 15 Juli 2025, dan selambatnya 15 Agustus 2025. Ahmadi sebelumnya menjabat Deputi Kepala Perwakilan BI Kediri.
Gubernur BI menyampaikan pelantikan pejabat ini merupakan bagian dari transformasi organisasi dan sumber daya manusia yang memperkuat pencapaian tujuan BI, yaitu mencapai dan memelihara stabilitas nilai rupiah, memelihara stabilitas sistem pembayaran, dan turut menjaga stabilitas sistem keuangan dalam rangka mendukung pertumbuhan ekonomi yang berkelanjutan. KMC/ant
koranmonitor - DELIS SERDANG | Gubernur Sumatera Utara (Sumut) Muhammad Bobby Afif Nasution, melantik enam…
koranmonitor - DELI SERDANG | Gubernur Sumatera Utara (Sumut) Muhammad Bobby Afif Nasution melantik Togap Simangunsong…
koranmonitor - MEDAN | Terungkap, identitas pria yang nekat melompat dari fly over Jamin Ginting…
koranmonitor - JAKARTA | Komisi Pemberantasan Korupsi (KPK) mengusut proses penganggaran dua proyek yang memenangkan…
koranmonitor - MEDAN | Warga dan pengendara jalan Jamin Ginting mendadak dikejutkan, seorang pria tanpa…
koranmonitor - MEDAN | Polisi tembak tiga pelaku penikaman dan perampasan motor milik wanita bernama…