EKONOMI

Kepala BI Sumut: Wartawan Sajikan Berita Berimbang, Pemda Sambut Positif Kebijakan Bank Indonesia

koranmonitor – SAMOSIR | Dengan menyajikan berita yang positif dan berimbang, sesuai dengan kaidah jurnalistik. Keberadaan wartawan di lingkungan Bank Indonesia (BI) Perwakilan Indonesia mendapat apresiasi.

Apresiasi atas wartawan yang menjalankan profesinya di Kantor Perwakilan BI Sumut, disampaikan langsung Kepala Perwakilan Bank Indonesia Sumatera Utara, Doddy Zulverdi, saat membuka kegiatan Capacity Building Wartawan Ekonomi dan Bisnis Kota Medan, di Samosir, Sabtu (15/10/2022).

” Wartawan selalu menyajikan berita positif dan berimbang. Saya mengamati berita-berita yang ditampilkan sangat baik, positif dan berimbang,” kata Doddy Zulverdi.

Kegiatan bertemakan Wujudkan Wartawan Ekonomi dan Bisnis Kota Medan yang Profesional Melalui Digitalisasi ini, berlangsung dari 14 hingga 16 Oktober 2022.

Dikegiatan tersebut turut menghadirkan narasumber Komisaris PT Finnet Indonesia, Ir Difi Ahmad Johansyah, MBA, Direktur Tempo institut Qaris Tajudin. Hadir juga Deputi Direktur BI Sumatera Utara Poltak Sitanggang.

” Atas pemberitaan dan dukungan media, pemerintah daerah (Pemda) menyambut positif atas kebijakan Bank Indonesia,” ujarnya.

Disebutkannya, kegiatan Capacity Building Wartawan Ekonomi dan Bisnis Kota Medan, bagaimana para wartawan mampu menyajikan berita yang baik seperti isu terkini, yakni tentang digital payment.

“Kita perlu membuat informasi selengkapnya dan tidak membuat orang panik, makanya perlu berita yang berimbang. Kami juga bertanggung jawab memberikan informasi yang baik untuk disebarluaskan kepada masyarakat. Maka itu kami mengucapkan terima kasih kepada para wartawan,” ujarnya.KM-fah

admin

Recent Posts

Polda Sumut Gerebek Dua Lokasi Judi Togel di Asahan, Empat Orang Diamankan

koranmonitor - MEDAN | Tim Subdit III Jatanras Direktorat Reserse Kriminal Umum (Ditreskrimum) Polda Sumatera Utara,…

56 tahun ago

Bentrokan OKP di Perumnas Mandala Dipicu Mobil Dilempari Batu

koranmonitor - MEDAN | Bentrokan melibatkan Organisasi Kemasyarakatan Pemuda (OKP) terjadi di Jalan Perumnas Mandala/Garuda,…

56 tahun ago

39 Personel Polres Binjai Terima Penghargaan atas Prestasi dan Dedikasi Tugas

koranmonitor - BINJAI | Sebanyak 39 personel Polres Binjai menerima reward atau penghargaan dari Kapolres Binjai,…

56 tahun ago

1.000 Pekerja Rentan Medan Dapat Jaminan Sosial Gratis, Tekan Angka Kemiskinan

koranmonitor - MEDAN | Rumah Sakit (RS) Siloam menunjukkan komitmennya dalam mendukung program pengentasan kemiskinan ekstrem…

56 tahun ago

Harga Emas Cetak Rekor Tembus $3.900, Rupiah Melemah di Awal Pekan

koranmonitor - MEDAN | Rilis data cadangan devisa di tanah air akan menjadi data pembuka…

56 tahun ago

Dishub Medan Minta Masyarakat Segera Lapor, Bila Ditemukan Jukir Liar dan Arogan

koranmonitor - MEDAN | Dinas Perhubungan (Dishub) Kota Medan, gencar melakukan penertiban juru parkir (Jukir)…

56 tahun ago