HEADLINE

BNN Tangkap Supir Bus Putra Pelangi Jadi Kurir 10 Kg Sabu

MEDAN | Badan Narkotika Nasional (BNN) bersama Dit. Narkoba Polda Sumut, menangkap seorang kurir nakorba jenis sabu di Jalan Parang 3, Gang Sederhana, Kelurahan Kwala Bekala, Kecamatan Medan Johor, Kota Medan, Rabu (3/2/2021).

Petugas menyita barang bukti 10 bungkus kemasan teh China, berisi sabu seberat 10 kg.

Karo Humas dan Protokol BNN RI, Brigjen Pol Sulistyo Pudjo menyebutkan, penangkapan berawal dari diamankannya seorang tersangka di kawasan Tasikmalaya, Jawa Barat (Jabar) beberapa waktu lalu.

Dari pengembangan, BNN kemudian memburu seorang bandar narkoba berinisial YRT (23), yang merupakan sopir Bus Putra Pelangi.

“Dari keterangan yang kami peroleh, tersangka YRT tinggal di kamar kos-kosan Jalan Parang 3, Kelurahan Kwala Bekala, Kecamatan Medan Johor. Kami kemudian mengamankan tersangka di lokasi tersebut,” ujar Sulistyo, Kamis (4/2/2021).

Saat menggeledah kamar kos tersangka, petugas menemukan sebuah kotak di dalamnya terdapat 10 kemasan teh china berisi sabu.

“Total berat sabu yang diamankan seberat 10 kg,” ujarnya.

Untuk proses pengembangan lebih lanjut, tersangka YRT kemudian diamankan petugas ke kantor BNN pusat di Jakarta.

“Saat ini kami masih terus melakukan pengembangan jaringan peredaran sabu, yang melibatkan YRT dan seorang rekannya warga Tasikmalaya,” pungkasnya.KM-vh/mora

admin

Recent Posts

Gelar Muscab Pertama, Hj Nuraini Azizi Ketua PC BKMT Medan Maimun Terpilih 2025-2030

koranmonitor - MEDAN | Hj. Nuraini Azizi terpilih sebagai Ketua Cabang Badan Kontak Majelis Taklim (BKMT)…

56 tahun ago

Banjir di Langkat! Rutan Pangkalan Brandan Lumpuh, 435 WBP Dievakuasi Besar-Besaran

koranmonitor - LANGKAT | Banjir yang melanda sejumlah wilayah di Sumatera Utara kian meluas. Setelah…

56 tahun ago

Muscab Gerakan Pramuka Kota Medan: Seru! IPDN Lawan Kader Gerinda

koranmonitor - MEDAN | Kwartir Cabang (Kwarcab) Gerakan Pramuka Kota Medan dalam waktu dekat akan melaksanakan…

56 tahun ago

Bencana Alam di Sumut, 24 Meninggal Dunia dan 5 Dalam Pencarian

koranmonitor - MEDAN | Proses evakuasi dan pembersihan material longsor serta banjir bandang, di sejumlah daerah…

56 tahun ago

Pemprov Sumut Terus Berupaya agar Seluruh Pekerja Terlindungi Jaminan Sosial Ketenagakerjaan

koranmonitor - MEDAN | Pemerintah Provinsi (Pemprov) Sumatera Utara (Sumut) terus berupaya agar seluruh pekerja,…

56 tahun ago

BPBD Binjai Tingkatkan Kesiapsiagaan Hadapi Musim Hujan, Warga Diimbau Tetap Waspada

koranmonitor - BINJAI | Badan Penanggulangan Bencana Daerah (BPBD) Kota Binjai meningkatkan kewaspadaan menghadapi musim…

56 tahun ago