HEADLINE

Kasus Narkoba, Lima Anggota DPRD Labura Ditahan Polres Asahan

ASAHAN-koranmonitor | Lima anggota DPRD Kabupaten Labuhanbatu Utara (Labura) ditahan kasus narkoba di Polres Asahan.

Kasat Narkoba Polres Asahan AKP Nasri Ginting, Sabtu (7/8/2021) malam mengatakan, lima anggota DPRD Labura diamankan bersama 12 pengunjung sedang berpesta narkoba di Hotel Antariksa Kisaran.

” Kelima anggota DPRD itu bersama 12 pengunjung kita amankan dari hotel. Mereka sedang berpesta mengkonsumsi narkotika jenis ekstasi,” ungkap Nasri Ginting.

Disebutkan Nasri, kelima wakil rakyat itu positif menggunakan atau mengkonsumsi narkotika, setelah dilakukan tes urine.

Kelima anggota DPRD Labura itu masing-masing berinisial JS (Ketua Fraksi Hanura DPRD Labura), MAB (Ketua DPC PPP Labura), KAP (DPRD Fraksi Golkar), GK (Anggota DPRD PAN), FG (anggota DPRD asal Partai Hanura).

“Jumlah yang diamankan sebanyak 17 orang terdiri 10 pria dan 7 wanita. Mereka akan menjalani proses penyelidikan lebih lanjut. Barang bukti yang ditemukan pecahan-pecahan ekstasi,” sebut Nasri.

Kasat Narkoba Polres Asahan AKP Nasri Ginting

Informasi diperoleh, 1 dari 5 anggota DPRD Labura yang diamankan berinisial FG pernah ditangkap Sat Narkoba Polrestabes Medan pada 20 November 2020 lalu di Jalan Iskandar Muda Medan, usai pesta narkoba.

FG ditangkap bersama dua temannya, dan menyimpan 1/4 (seperempat) butir ekstasi didalam mobil Toyota Avanza.

Waka Polrestabes Medan, AKBP Irsan Sinuhaji, kala itu saat konferensi pers, Sabtu (28/11/2020) lalu mengatakan, dari hasil tes urine, ketiga pelaku positif narkoba.KM-tim

admin

Recent Posts

Warga Ladang Bambu Curhat ke Wali Kota Medan Soal Banjir yang Tak Kunjung Usai

koranmonitor - MEDAN | Dengan suara terbata-bata dan mata berkaca-kaca, Suci, warga Kelurahan Ladang Bambu,…

56 tahun ago

Sandang Gelar Doktor, Brigjen Pol Gidion Ikuti Prosesi Wisuda UB di Malang

koranmonitor - MALANG | Wakapolda Sulawesi Tenggara, Brigjen Pol Dr Gidion Arif Setyawan menghadiri dan…

56 tahun ago

Satlantas Polrestabes Medan Angkat Bicara Terkait Video Viral Tudingan Pungli Pemohon SIM

koranmonitor - MEDAN | Satuan Lalu Lintas (Satlantas) Polrestabes Medan angkat bicara menyikapi video viral…

56 tahun ago

Adu Mulut Berujung Penganiayaan, Kejaksaan Terima Berkas Tersangka Anggota DPRD Sumut Megawati Zebua

koranmonitor - MEDAN | Kejaksaan Tinggi Sumatera Utara (Kejati Sumut) telah menerima berkas perkara atas…

56 tahun ago

Polisi Tangkap Mantan Sopir Hakim PN Medan, Diduga Dalangi Pembakaran Rumah dan Pencurian Emas

koranmonitor - MEDAN | Polisi menangkap Fahrul Azis Siregar, mantan sopir Hakim Pengadilan Negeri (PN)…

56 tahun ago

Seorang Kakek Hilang Diduga Diterkam Buaya saat Mencari Udang di Sungai

koranmonitor - SAMPIT | Seorang warga Kecamatan Pulau Hanaut, Kabupaten Kotawaringin Timur, Kalimantan Tengah, bernama…

56 tahun ago