HUKUM

Berkas Komisioner Bawaslu Medan Terkena OTT P21, Kejati Sumut: Segera Disidangkan

koranmonitor – MEDAN | Berkas perkara komisioner Bawaslu Kota Medan, AH dinyatakan lengkap atau P21 secara formil dan materil, oleh Kejaksaan Tinggi Sumatera Utara (Kejati Sumut)

Komisioner Bawaslu Kota Medan AH terjaring Operasi Tangkap Tangan (OTT) bersama FWH oleh Polda Sumut, karena melakukan dugaan pemerasan kepada seorang caleg. Dan keduanya ditetapkan tersangka serta dilakukan penahanan.

Kasi Penkum Kejati Sumut, Yos A Tarigan membenarkan berkas Komisioner Bawaslu Kota Medan AH sudah lengkap atau P21 oleh tim Kejaksaan. Selanjutnya tahap II, yakni pelimpahan tersangka beserta barang buktinya dari penyidik Polda Sumut,” kata Yos, Jumat (2/2/2024) sore.

Setelah pelimpahan tahap II, selanjutnya pihak penuntut umum Kejaksaan melakukan proses penyusunan berkas dakwaan dan dilimpahkan ke PN Medan, untuk proses sidangnya.

Yos menjelaskan, akibat perbuatannya, kedua tersangka dijerat pasal Pasal 12 huruf e atau pasal 11 UU No 20 tahun 2001 tentang perubahan atas UU No 31 tahun 1999 tentang Pemberantasan Tindak Pidana Korupsi jo Pasal 55 ayat 1 ke 1e KUHPidana.

Diketahui anggota Badan Pengawas Pemilihan Umum (Bawaslu) Kota Medan, Sumatera Utara, berinisial AH (32), terjaring operasi tangkap tangan (OTT) Polda Sumut pada Selasa (14/11/2023) malam.

Dia ditangkap terkait dugaan pemerasan terhadap calon anggota legislatif Kota Medan. Polisi juga menyita uang sebesar Rp25 juta saat penangkapan yang dilakukan di salah satu hotel di Medan itu. KM-fah/red

admin

Recent Posts

Badko HMI Sumut Apresiasi Kejati Sumut Atas Penerimaan Kunjungan dan Komitmen Penegakan Hukum

koranmonitor - MEDAN | Badan Koordinasi Himpunan Mahasiswa Islam (BADKO HMI) Sumatera Utara melalui Ketua…

56 tahun ago

Pj. Sekdako Chairin Dukung Penyelenggaraan UKW di Kota Binjai Pada Tahun Mendatang

koranmonitor - BINJAI | Pj. Sekdako Binjai Chairin F Simanjuntak menyambut hangat audiensi PWI dan…

56 tahun ago

KNPI Binjai Gelar Simposium Pemuda dan Konsilidasi Akbar

koranmonitor - BINJAI | Komite Nasional Pemuda Indonesia (KNPI) Kota Binjai, yang di ketuai Ibrahim…

56 tahun ago

Rico Waas Tegaskan Progres Tingkatkan PAD Harus Dikejar Sampai Akhir Tahun

koranmonitor - MEDAN | Wali Kota Medan Rico Tri Putra Bayu Waas menegaskan, apa yang menjadi…

56 tahun ago

Wagub Sumut dan BAP DPD RI Bahas Penyelesaian Konflik Agraria

koranmonitor - MEDAN | Wakil Gubernur (Wagub) Sumatera Utara (Sumut) Surya menerima kunjungan kerja (Kunker)…

56 tahun ago

Ketua TP PKK Kota Medan Pimpin Rapat Persiapan Rakernas XVIII APEKSI

koranmonitor - MEDAN | Pemerintah Kota (Pemko) Medan terus memantapkan berbagai persiapan jelang penyelanggaraan Rapat…

56 tahun ago