HUKUM

Konsumsi Ganja, Pria 54 Tahun Ditangkap Polres Labusel

koranmonitor – LABUSEL | Sat Res Narkoba Polres Labuhanbatu selatan (Labusel) melaksanakan Grebek Kampung Narkoba (GKN) di Lingkungan Labuhan Lama, kelurahan Kotapinang, Kecamatan Kotapinang, Kabupaten Labusel pada Selasa (29/11/2023).

Kasat Narkoba Polres Labusel, AKP Endang Roginta Ginting, mengatakan penggerebekan ini berawal dari informasi masyarakat yang resah atas peredaran narkotika jenis sabu dan ganja.

“Selanjutnya pada 28 November 2023, personel gabungan Polres Labusel melakukan patroli dan melihat satu orang laki-laki berinisial IMS (54) sedang berada di atas sepeda motor dengan gerak gerik mencurigakan,” ujar Endang, Minggu (3/12/2023).

Didampingi kepling setempat, Kata Endang, petugas melakukan penggeledahan terhadap IMS, dan ditemukan 1 batang rokok bercampur daun ganja kering.

“Kemudian dilakukan interogasi singkat bahwa masih menyimpan satu paket kecil kertas coklat berisi narkotika jenis ganja di belakang rumah warga,” sebut Endang.

“Selanjutnya dilakukan interogasi, pelaku mengaku narkotika diduga jenis ganja tersebut adalah miliknya,” tambah Endang.

Lebih lanjut, Endang menyampaikan bahwa pelaku beserta barang bukti yang ditemukan telah diamankan di Sat Res Narkoba Polres Labusel guna proses lebih lanjut. KM-fad/red

admin

Recent Posts

Gelar Muscab Pertama, Hj Nuraini Azizi Ketua PC BKMT Medan Maimun Terpilih 2025-2030

koranmonitor - MEDAN | Hj. Nuraini Azizi terpilih sebagai Ketua Cabang Badan Kontak Majelis Taklim (BKMT)…

56 tahun ago

Banjir di Langkat! Rutan Pangkalan Brandan Lumpuh, 435 WBP Dievakuasi Besar-Besaran

koranmonitor - LANGKAT | Banjir yang melanda sejumlah wilayah di Sumatera Utara kian meluas. Setelah…

56 tahun ago

Muscab Gerakan Pramuka Kota Medan: Seru! IPDN Lawan Kader Gerinda

koranmonitor - MEDAN | Kwartir Cabang (Kwarcab) Gerakan Pramuka Kota Medan dalam waktu dekat akan melaksanakan…

56 tahun ago

Bencana Alam di Sumut, 24 Meninggal Dunia dan 5 Dalam Pencarian

koranmonitor - MEDAN | Proses evakuasi dan pembersihan material longsor serta banjir bandang, di sejumlah daerah…

56 tahun ago

Pemprov Sumut Terus Berupaya agar Seluruh Pekerja Terlindungi Jaminan Sosial Ketenagakerjaan

koranmonitor - MEDAN | Pemerintah Provinsi (Pemprov) Sumatera Utara (Sumut) terus berupaya agar seluruh pekerja,…

56 tahun ago

BPBD Binjai Tingkatkan Kesiapsiagaan Hadapi Musim Hujan, Warga Diimbau Tetap Waspada

koranmonitor - BINJAI | Badan Penanggulangan Bencana Daerah (BPBD) Kota Binjai meningkatkan kewaspadaan menghadapi musim…

56 tahun ago