HUKUM

Mau ke Jakarta, Calon Penumpang Bawa 7 Bungkus Sabu-sabu melalui Bandara Kualanamu

koranmonitor – DELI SERDANG | Calon penumpang pesawat berinisial AM (21) warga Aceh diamankan karena membawa narkoba jenis sabu-sabu ke Jakarta melalui di Bandara Kualanamu, Kabupaten Deli Serdang pada Kamis 25 Juli 2024.

Dari penangkapan terhadap pelaku petugas menyita barang bukti sebanyak 7 bungkus berisi narkoba jenis sabu. Rencananya barang bukti itu akan dikirim ke Jakarta.

” Awalnya personel menerima laporan adanya seorang warga Aceh, yang hendak terbang ke Jakarta melalui Bandara Kualanamu dengan membawa narkoba. Berdasarkan laporan itu Polda Sumut berkoordinasi dengan petugas AVSEC Bandara Kualanamu melakukan penyelidikan dan berhasil mengamankan pelaku AM,” kata Kabid Humas Polda Sumut, Kombes Pol Hadi Wahyudi, Jumat (26/7/2024).

Setelah mengamankan pelaku, sebut Hadi, petugas melakukan pemeriksaan didapati barang bukti sebanyak tujuh bungkus berisi narkoba jenis sabu.

“Ketika diinterogasi pelaku mengaku disuruh seseorang berinisial F, untuk mengantarkan barang bukti sabu itu ke Jakarta melalui Bandara Kualanamu,” ungkapnya.

Setelah diamankan, Hadi menerangkan pelaku beserta barang bukti sabu telah ditahan di Mapolda Sumut untuk menjalani pemeriksaan lebih lanjut.

“Kasus ini masih dikembangkan untuk menangkap para pelaku sindikat narkoba lainnya,” pungkasnya. KM-fad/red

koranmonitor

Recent Posts

Warga Ladang Bambu Curhat ke Wali Kota Medan Soal Banjir yang Tak Kunjung Usai

koranmonitor - MEDAN | Dengan suara terbata-bata dan mata berkaca-kaca, Suci, warga Kelurahan Ladang Bambu,…

56 tahun ago

Sandang Gelar Doktor, Brigjen Pol Gidion Ikuti Prosesi Wisuda UB di Malang

koranmonitor - MALANG | Wakapolda Sulawesi Tenggara, Brigjen Pol Dr Gidion Arif Setyawan menghadiri dan…

56 tahun ago

Satlantas Polrestabes Medan Angkat Bicara Terkait Video Viral Tudingan Pungli Pemohon SIM

koranmonitor - MEDAN | Satuan Lalu Lintas (Satlantas) Polrestabes Medan angkat bicara menyikapi video viral…

56 tahun ago

Adu Mulut Berujung Penganiayaan, Kejaksaan Terima Berkas Tersangka Anggota DPRD Sumut Megawati Zebua

koranmonitor - MEDAN | Kejaksaan Tinggi Sumatera Utara (Kejati Sumut) telah menerima berkas perkara atas…

56 tahun ago

Polisi Tangkap Mantan Sopir Hakim PN Medan, Diduga Dalangi Pembakaran Rumah dan Pencurian Emas

koranmonitor - MEDAN | Polisi menangkap Fahrul Azis Siregar, mantan sopir Hakim Pengadilan Negeri (PN)…

56 tahun ago

Seorang Kakek Hilang Diduga Diterkam Buaya saat Mencari Udang di Sungai

koranmonitor - SAMPIT | Seorang warga Kecamatan Pulau Hanaut, Kabupaten Kotawaringin Timur, Kalimantan Tengah, bernama…

56 tahun ago