Pelaku pembacokan polisi
koranmonitor – MEDAN | Pelaku pembacokan terhadap polisi di Kelurahan Sicanang, Kota Medan pada 9 Agustus 2022 lalu, berhasil ditangkap Polsek Belawan.
Pelaku berinisial A (23) ditangkap setelah setahun lebih Buton atau kabur.
“Pada Jumat (8/3/2024), Polsek Belawan sukses menangkap pelaku penganiayaan terhadap anggota Polri, setelah lebih dari satu tahun melarikan diri,” ungkap Kapolres Pelabuhan Belawan, AKBP Janton Silaban, melalui Kapolsek Belawan, Kompol Henman Limbong.
Henman Limbong mengatakan bahwa pelaku A kabur usai menganiaya Aiptu Kiki Romantika. Kejadian itu bermula saat korban melaksanakan piket di Polsek Belawan dan mendapat informasi tentang adanya tawuran antara Ormas di Kelurahan Sicanang.
“Dalam upaya meredakan situasi, korban beserta rekan-rekannya mendatangi lokasi tawuran, dan mengimbau kedua kelompok untuk membubarkan diri. Tapi, salah satu kelompok menolak dan melakukan perlawanan, bahkan terhadap petugas yang datang. Saat terjadi perlawanan tersebut, tersangka A melakukan pembacokan terhadap Aiptu Kiki Romantika,” ungkapnya.
“Takut ditangkap, pelaku A melarikan diri dan berhasil menghindari penangkapan selama lebih dari satu tahun. Namun, pada Jumat, 8 Maret 2024, polisi mendapat informasi tersangka A telah kembali ke rumahnya. Tim langsung melakukan pengejaran dan berhasil menangkapnya,” terang Henman.
Dari hasil pemeriksaan, sambung Henman Limbong, pelaku A mengakui perbuatannya dalam melakukan pembacokan terhadap korban bersama dengan dua rekannya, yang telah ditangkap sebelumnya.
“Proses penyidikan lebih lanjut masih dilakukan untuk mengungkap semua fakta terkait kasus ini,” pungkas Henman Limbong. KM-fad/red
koranmonitor - MEDAN | Dengan suara terbata-bata dan mata berkaca-kaca, Suci, warga Kelurahan Ladang Bambu,…
koranmonitor - MALANG | Wakapolda Sulawesi Tenggara, Brigjen Pol Dr Gidion Arif Setyawan menghadiri dan…
koranmonitor - MEDAN | Satuan Lalu Lintas (Satlantas) Polrestabes Medan angkat bicara menyikapi video viral…
koranmonitor - MEDAN | Kejaksaan Tinggi Sumatera Utara (Kejati Sumut) telah menerima berkas perkara atas…
koranmonitor - MEDAN | Polisi menangkap Fahrul Azis Siregar, mantan sopir Hakim Pengadilan Negeri (PN)…
koranmonitor - SAMPIT | Seorang warga Kecamatan Pulau Hanaut, Kabupaten Kotawaringin Timur, Kalimantan Tengah, bernama…