HUKUM

Pembakar Mobil Pria Berseteru dengan Putri Bupati Labusel Masih Misteri

MEDAN-koranmonitor | Pembakar mobil milik Andi Syahputra Nasution, pria yang berseteru dengan putri Bupati Labuhanbatu Selatan (Labusel), masih misteri.

Sebab, sehari berlalu, belum ada sama sekali titik terang kasus yang sudah dilaporkan ke Polsekta Kotapinang, sesuai Surat Tanda Penerimaan Laporan (STPL) Nomor STPL / 44 / Res / 1.8 / III / 2022 / SPKT / SU / LBS / SEKTA KOTAPINANG.

“Pihak kepolisian yang tau perkembangan kasusnya. Sejauh ini, belum ada titik terang. Karena polisi belum ada menyampaikan informasi ke saya,” ujar Andi Syahputra yang dikonfirmasi lewat pesan Aplikasi WhatsApp, Senin, (28/2/2022).

Namun, lanjut Andi menjelaskan, pihak kepolisian sudah melakukan oleh Tempat Kejadian Perkara (TKP).

“Tadi pihak Forensik Polda olah TKP,” jelas Andi.

Oleh sebab itu, kata Andi, ia berharap polisi segera menuntaskan kasus pembakaran mobil miliknya.

“Yang jelas, saya berharap pihak kepolisian dapat segera menuntaskan kasus ini dan menyeret ke pengadilan para pihak yang terlibat,” pungkas Andi.

Sementara itu, Kapolres Labuhanbatu, AKBP Anhar Arlia Rangkuti yang dikonfirmasi lewat pesan Aplikasi WhatsApp belum memberi respon.

Sebelumnya, pasca kandasnya mediasi di Polda Sumut, mobil Mitsubishi Kuda pelat BK 1486 CN milik Andi Syahputra Nasution, yang diparkirkan di halaman kediaman mertuanya, Jalinsum Kampung Bedagai, Kelurahan Kotapinang, Kecamatan Kotapinang, Kabupaten Labusel dibakar orang tak dikenal pada hari Minggu, (27/2/2022) dini hari.

Akibatnya, mobil Andi Syahputra Nasution, pria yang dikatai bencong ileh putri Bupati Labusel di akun media sosial Facebook Nia Lim terbakar pada bagian depannya.KM-tim

admin

Recent Posts

Polisi Prioritaskan Evakuasi Warga dan Imbauan Keselamatan di Lokasi Banjir di Taput

koranmonitor - TAPUT | Personel Polsek Pahae Jae, Polres Tapanuli Utara (Taput) langsung melakukan evakuasi…

56 tahun ago

Terjegal Video Viral, Kabid Propam Polda Sumut Dicopot: Diduga Peras Personel hingga Ratusan Juta

koranmonitor - MEDAN | Desakan untuk penindakan tegas terhadap Kabid Propam Polda Sumut, Kombes Pol…

56 tahun ago

Korupsi Gaji Petugas Kebersihan, Mantan Kadis Perkim Batubara Dituntut Hukuman 21 Bulan Penjara

koranmonitor - MEDAN | Mantan Kepala Dinas Perumahan Kawasan Permukiman dan Lingkungan Hidup (Kadis Perkim…

56 tahun ago

Rico Waas Pimpin Upacara Hari Guru di Tempatnya Bersekolah Dulu: Tanpa Guru Saya Tidak Bisa Berdiri di Sini

koranmonitor - MEDAN | Lagu Himne Guru yang dilantunkan para siswa menjadi penutup upacara Peringatan Hari Guru…

56 tahun ago

Itwasum Selidiki Dugaan Pemerasan Libatkan Pejabat Propam Polda Sumut

koranmonitor - MEDAN | Inspektorat Pengawasan Umum (Itwatsum) membentuk tim, untuk mendalami dugaan pemerasan yang…

56 tahun ago

BLT Kesra Rp900 Ribu Mulai Dibagikan Melalui Kantor Pos Cabang Binjai

koranmonitor - BINJAI | Kantor Pos Cabang Binjai mulai menyalurkan Bantuan Langsung Tunai Kesejahteraan Rakyat…

56 tahun ago