HUKUM

Polda Sumut Gerebek Dua Lokasi Perjudian di Asahan, Empat Orang Diamankan

koranmonitor – MEDAN | Tim Subdit III Jatanras Direktorat Reserse Kriminal Umum (Ditreskrimum) Polda Sumatera Utara, berhasil mengungkap praktik perjudian dari dua lokasi berbeda di Kabupaten Asahan, pada Sabtu (4/10/2025) sekitar pukul 16.00 WIB.

Penggerebekan tersebut dipimpin langsung Kasubdit III Jatanras Kompol Jama Kita Purba, yang berhasil mengamankan empat orang pelaku tak terduga dari dua lokasi berbeda.

Keempat orang yang diamankan yakni Z, AS, NW, dan DN. Tiga di antaranya (Z, AS, dan NW) ditangkap di sebuah warung kopi di Jalan Rifai, Asahan, sementara DN diamankan di Jalan WR Supratman, Asahan.

Dari hasil pemeriksaan awal, para pelaku diduga terlibat dalam aktivitas pengelolaan judi togel, seperti merekap dan menulis nomor togel serta memesan angka kepada bandar utama.

Saat proses penangkapan dan perjalanan menuju Mapolda Sumut, petugas sempat mendapat penghadangan dari sejumlah orang berpakaian preman di pintu Tol Asahan.

Namun berkat kesigapan personel di lapangan, pelaku keempat berhasil diamankan dan dibawa ke Mako Ditreskrimum Polda Sumut tanpa insiden berarti.

Sesampainya di Mapolda Sumut, oknum TNI berinisial AB diketahui datang ke gedung Ditreskrimum, tak lama setelah keempat pelaku tiba untuk menjalani pemeriksaan.

Menanggapi hal itu, Direktur Reskrimum Polda Sumut Kombes Pol Ricko Taruna Mauruh membenarkan adanya penyebaran kasus perjudian togel di wilayah Asahan tersebut.

“Penindakan ini merupakan bentuk komitmen Polda Sumut dalam memberantas segala bentuk praktik perjudian, khususnya jenis togel yang marak di Kabupaten Asahan. Saat ini keempat orang yang diamankan masih menjalani pemeriksaan lebih lanjut,” ujar Kombes Ricko, Senin (6/10/2025). KM-ded/R

koranmonitor

Recent Posts

Ketua DPRD Binjai Apresiasi Langkah PWI Perkuat Profesionalisme Wartawan

koranmonitor - BINJAI | Ketua Persatuan Wartawan Indonesia (PWI) Kota Binjai, Arma Delisa Budi, didampingi…

56 tahun ago

Hindarkan Judol, Bobby Nasution Gandeng OJK untuk Melatih ASN Terjun ke Pasar Modal

koranmonitor - MEDAN | Gubernur Sumatera Utara (Sumut) Muhammad Bobby Afif Nasution akan menggandeng Otoritas…

56 tahun ago

Mendorong Pertumbuhan Ekonomi, Gubernur Bobby Nasution Gandeng Bank Daerah di Sumatera

koranmonitor - MEDAN | Gubernur Sumatera Utara (Sumut), Muhammad Bobby Afif Nasution, menginisiasi kolaborasi antara…

56 tahun ago

Kembali Mangkir Dipanggil, Kejari Medan Bakal Cekal Kadishub Kota Medan

koranmonitor - MEDAN | Dua kali diinformasikan sakit, tersangka ES yang kini menjabat Kepala Dinas…

56 tahun ago

Polrestabes Medan Tangkap 212 Tersangka Narkoba dan Sita 60 Kg Sabu

koranmonitor - MEDAN | Dalam kurun waktu 42 hari (9 Oktober- 19 November 2025) Polrestabes…

56 tahun ago

Oknum Polisi Mengidap Gangguan Jiwa Aniaya Pengendara di Depan Mapolda Sumut

koranmonitor - MEDAN | Seorang oknum anggota Polda Sumut kembali menjadi sorotan setelah diduga menganiaya…

56 tahun ago