NASIONAL

Bencana Alam di Sumut, 24 Meninggal Dunia dan 5 Dalam Pencarian

koranmonitor – MEDAN | Proses evakuasi dan pembersihan material longsor serta banjir bandang, di sejumlah daerah di Sumatera Utara (Sumut) masih terus berlangsung.

Kabid Humas Polda Sumut, Kombes Pol Ferry Walintukan menyebutkan, bencana alam longsor dan banjir bandang di sejumlah daerah itu telah mengakibatkan korban meninggal dunia.

“Untuk sementara ini tercatat jumlah korban mencapai 72 orang, dengan rincian 24 meninggal dunia, 37 luka ringan, 6 luka berat dan 5 lagi dalam pencarian,” terang Ferry, Rabu (26/11/2025).

Disampaikannya, sejak Senin (24/11/2025) hingga Rabu (26/11/2025) telah terjadi 86 bencana alam, terdiri tanah longsor 59 kejadian, banjir 21, pohon jatuh (tumbang) 4 dan puting beliung 2 kejadian.

Bencana alam itu terjadi di 11 kabupaten/kota, seperti Madina, Nisel, Pakpak Bharat, Sergai, Tapteng, Taput, Nias, Tapsel, Humbahas, Padang Sidempuan, dan Sibolga.

“Saat ini, sebanyak 492 personel Polda Sumut dari berbagai satuan dilibatkan untuk membantu proses evakuasi dan lainnya,” kata Kombes Ferry.

Dia menyebut, bencana alam disebabkan curah hujan tinggi beberapa hari belakangan ini.

“Kita juga menyampaikan imbauan kepada masyarakat di seputaran lokasi bencana alam agar selalu waspada dan antisipasi,” pungkasnya. KM-ded/R

koranmonitor

Recent Posts

Pemprov Sumut Terus Berupaya agar Seluruh Pekerja Terlindungi Jaminan Sosial Ketenagakerjaan

koranmonitor - MEDAN | Pemerintah Provinsi (Pemprov) Sumatera Utara (Sumut) terus berupaya agar seluruh pekerja,…

56 tahun ago

BPBD Binjai Tingkatkan Kesiapsiagaan Hadapi Musim Hujan, Warga Diimbau Tetap Waspada

koranmonitor - BINJAI | Badan Penanggulangan Bencana Daerah (BPBD) Kota Binjai meningkatkan kewaspadaan menghadapi musim…

56 tahun ago

Kunjungi Kejari Binjai, Ketua Badko HMI Sumut Desak Segera Ekspose Dugaan Korupsi Dana Insentif Fiskal

koranmonitor - BINJAI | Dugaan Korupsi Dana Insentif Fiskal yang sudah berjalan delapan bulan belum…

56 tahun ago

Polda Sumut Tertutup Soal Dugaan Pemerasan Kabid Propam

koranmonitor - MEDAN | Kepolisian Daerah Sumatera Utara (Polda Sumut) memilih bungkam ketika ditanya soal…

56 tahun ago

204 Personel Kodam I/BB Berangkat Membantu Bencana Alam Banjir dan Longsor

koranmonitor - MEDAN | Kodam I/Bukit Barisan Gelar apel Pemberangkatan Personil untuk membantu bencana alam banjir…

56 tahun ago

KORMI Medan Serahkan Surat Dukungan Resmi ke Daffasya Sinik

koranmonitor - MEDAN | Komite Olahraga Masyarakat Indonesia (KORMI) Kota Medan, menegaskan dukungan kepada M. Daffasya…

56 tahun ago