NASIONAL

Presiden Jokowi Lantik Kepala BNN RI Irjen Pol Martinus Hukom

koranmonitor – JAKARTA | Presiden RI Joko Widodo (Jokowi) melantik Irjen Pol Marthinus Hukom sebagai Kepala Badan Narkotika Nasional (BNN), menggantikan Komjen Pol Prof. Dr. Petrus Reinhard Golose yang memasuki masa purna tugas, di Istana Negara, Jakarta, pada Jumat (8/12/2023).

Pelantikan Marthinus Hukom sebagai Kepala BNN RI dilakukan berdasarkan pada Keputusan Presiden RI Nomor 182/TPA Tahun 2023, tentang Pemberhentian dan Pengangkatan Dari dan Dalam Jabatan Pimpinan Tinggi Utama di Lingkungan BNN.

Irjen Pol Marthinus Hukom, merupakan lulusan Akademi Kepolisian Tahun 1991. Dalam karirnya, Perwira Tinggi Kepolisian ini telah malang melintang dalam karirnya sebagai Pasukan Khusus Anti Teror Polri, dengan jabatan terakhir sebagai Kepala Detasemen Khusus 88 Anti Teror Polri.

Usai dilantik, dalam keterangan persnya, Irjen Pol Marthinus Hukom menyatakan dirinya siap menerima mandat Presiden RI Joko Widodo tersebut.

“Bagi saya tugas ini adalah tugas nasional yang tidak mudah dan berat, karena harus mengontrol bagaimana Indonesia yang sangat luas dan terdiri dari pulau-pulau dengan garis pantai yang panjang ini, menjadi tantangan tersendiri dalam penanggulangan permasalahan peredaran gelap narkotika”, ujar Kepala BNN RI kepada sejumlah wartawan.

Terkait strategi dan kebijakan yang akan diterapkannya di BNN RI, Irjen Pol Marthinus Hukom mengatakan bahwa akan melakukan evaluasi terhadap program, strategi, dan kebijakan yang saat ini dikerjakan oleh BNN RI.

“Jika itu (program kerja) baik akan terus dilanjutkan, dan jika ada kekurangan maka akan dilakukan inovasi serta terobosan guna memaksimalkan upaya pencegahan dan pemberantasan narkotika di Indonesia”, imbuhnya. KM-red

admin

Recent Posts

Warga Ladang Bambu Curhat ke Wali Kota Medan Soal Banjir yang Tak Kunjung Usai

koranmonitor - MEDAN | Dengan suara terbata-bata dan mata berkaca-kaca, Suci, warga Kelurahan Ladang Bambu,…

56 tahun ago

Sandang Gelar Doktor, Brigjen Pol Gidion Ikuti Prosesi Wisuda UB di Malang

koranmonitor - MALANG | Wakapolda Sulawesi Tenggara, Brigjen Pol Dr Gidion Arif Setyawan menghadiri dan…

56 tahun ago

Satlantas Polrestabes Medan Angkat Bicara Terkait Video Viral Tudingan Pungli Pemohon SIM

koranmonitor - MEDAN | Satuan Lalu Lintas (Satlantas) Polrestabes Medan angkat bicara menyikapi video viral…

56 tahun ago

Adu Mulut Berujung Penganiayaan, Kejaksaan Terima Berkas Tersangka Anggota DPRD Sumut Megawati Zebua

koranmonitor - MEDAN | Kejaksaan Tinggi Sumatera Utara (Kejati Sumut) telah menerima berkas perkara atas…

56 tahun ago

Polisi Tangkap Mantan Sopir Hakim PN Medan, Diduga Dalangi Pembakaran Rumah dan Pencurian Emas

koranmonitor - MEDAN | Polisi menangkap Fahrul Azis Siregar, mantan sopir Hakim Pengadilan Negeri (PN)…

56 tahun ago

Seorang Kakek Hilang Diduga Diterkam Buaya saat Mencari Udang di Sungai

koranmonitor - SAMPIT | Seorang warga Kecamatan Pulau Hanaut, Kabupaten Kotawaringin Timur, Kalimantan Tengah, bernama…

56 tahun ago