OLAHRAGA

Nella Agustin Cs Sukses Raih Emas 4×400 Estafet Mix, David Luther: Prestasi Luar Biasa

koranmonitor – DELI SERDANG | Kontingen Sumut berhasil menambah pundi-pundi emas dari cabang atletik lewat nomor 4×400 estafet mix, Selasa (17/9/2024) di Stadion Madya Atletik, Deli Serdang, Sumatera Utara.

Squad yang digawangi Nella Agustin, Siska Simamora, Ayub Nitiraharja dan Khairuddin berhasil menjadi yang tercepat mengalahkan kontingen lain di Pekan Olahraga Nasional (PON) 2024.

Atas raihan ini, Kontingen Sumut sudah mengantongi 6 medali emas dari Cabor Atletik di PON XXI Aceh-Sumut Sumut. Posisi Sumut berada di nomor 2 di bawah DKI Jakarta yang koleksi 7 medali emas.

Ketua Umum Pengprov PASI Sumut, David Luther Lubis mengapresiasi capaian yang diperoleh Nella Cs di nomor 4×400 estafet mix.

“Ini prestasi luar biasa, patut kita acungi jempol kepada Nella dan kawan-kawan,” ujarnya.

David menambahkan, awalnya Sumut sempat tertinggal, namun berkat kegigihan tim dan semangat juang tang tinggi, Sumut berhasil menjadi pemenang.

“Daya juang dan semangat tinggi dipertontonkan Nella dan kawan kawan hingga akhirnya Sumut finish diurutan pertama,” ucapnya.

David berharap Sumut masih bisa menambah medali emas dari maraton dan jalan cepat. “Mudah mudahan masih bisa menambah medali emas lagi dari laga yang tersisa,” pungkasnya. KM-fah/red

Fahmi -

Recent Posts

Momentum Hari Bhayangkara ke-79 Kapolda Sumut Mohon Maaf Masih ada Anggota Menyakiti Masyarakat

koranmonitor - MEDAN | Kapolda Sumut, Irjen Pol Whisnu Hermawan Februanto menyampaikan permohonan maaf kepada…

56 tahun ago

Diskominfo dan BPS Sumut Teken Kerja Sama, Plh Sekda: Jadikan Ekosistem data Untuk Pembangunan Daerah

koranmonitor - MEDAN | Dinas Komunikasi dan Informatika (Kominfo) Provinsi Sumatera Utara (Sumut) melakukan perjanjian kerja…

56 tahun ago

HUT Bhayangkara Ke-79, Bobby Nasution Harap Polda Sumut Terus Tingkatkan Pelayanan ke Masyarakat

koranmonitor - MEDAN | Gubernur Sumatera Utara (Sumut) Muhammad Bobby Afif Nasution mendukung Kepolisian Daerah (Polda)…

56 tahun ago

Bendahara Golkar Tapsel Ikut Terjaring OTT, Ijeck Tegas Dukung KPK Berantas Korupsi di Sumut

KORANMONITOR.COM, MEDAN - Ketua DPD Golkar Provinsi Sumatera Utara, Musa Rajekshah menegaskan, bahwa bendahara DPD Tapanuli…

56 tahun ago

KPK Mulai Panggil Pihak Swasta untuk Usut Kasus Gratifikasi MPR RI

koranmonitor - JAKARTA | Komisi Pemberantasan Korupsi (KPK) mulai memanggil pihak swasta sebagai saksi, dalam…

56 tahun ago

Kejurnas Rally 2025 Membawa Berkah, Ijeck Berbagi Kebaikan Dengan Warga dan Pedagang

KORANMONITOR.COM, SERGEI- Pereli Musa Rajekshah berhasil finis pada urutan kedua di Kejuaraan Nasional (Kejurnas) Rally…

56 tahun ago