POLITIK

Ingatkan Kader Gerindra, Prabowo: Lebih Baik Dikenang karena Berbuat Terbaik untuk Bangsa

koranmonitor – JAKARTA | Presiden RI sekaligus Ketua Dewan Pembina dan Ketua Umum Partai Gerindra, Prabowo Subianto, mengingatkan seluruh kader partainya agar senantiasa berbuat yang terbaik bagi bangsa dan negara sebelum ajal menjemput.

“Kita pasti akan menghadap (Tuhan), jadi tidak perlu takut. Lebih baik kita berbuat yang terbaik. Gajah mati meninggalkan gading, harimau mati meninggalkan belang, manusia mati meninggalkan nama. Lebih baik kita dikenang,” ujar Prabowo, sebagaimana keterangan yang diterima di Jakarta, Minggu (9/11/2025).

Pesan itu disampaikan Prabowo dalam acara Taklimat Ketua Dewan Partai Gerindra bertajuk Kompak Bergerak Berdampak yang digelar di Padepokan Garuda Yaksa, Hambalang, Bogor, Jawa Barat, Sabtu (8/11/2025).

Dalam arahannya, Prabowo mengimbau seluruh kader Gerindra, khususnya yang tengah menjabat di level eksekutif, termasuk gubernur dan bupati, agar tidak takut berbuat yang terbaik untuk rakyat dan negara.

Menurutnya, pemimpin yang baik adalah mereka yang meninggalkan jejak positif melalui kebijakan yang menyejahterakan masyarakat.

“Lebih baik kita dikenang karena membawa Indonesia sejahtera, karena memberi makan anak-anak dan ibu hamil di seluruh Indonesia,” tutur Prabowo.

Ia juga menegaskan bahwa seorang pemimpin sejati harus peka terhadap kondisi bangsanya.

“Kekuasaan harus digunakan untuk menebar kebaikan, menghapus kemiskinan, dan menegakkan kedaulatan,” tegas Prabowo. KMC/R

koranmonitor

Recent Posts

Tahun Baru di Tenda Pengungsi, Prabowo Ajak Bobby dan Gus Irawan Selalu Ada untuk Korban Bencana

koranmonitor - MEDAN | Presiden Prabowo memilih Sumatera Utara untuk menyambut malam tahun baru 2026…

56 tahun ago

Presiden Prabowo Didampingi Bobby Nasution Malam Tahun Baru di Pengungsian di Batang Toru

koranmonitor - TAPSEL | Tanpa kembang api, tanpa hitung mundur, dan tanpa pesta. Malam pergantian…

56 tahun ago

Gubernur Sumut Ngopi Bersama di Tapsel, Disambut Antusias Warga

koranmonitor - TAPSEL | Suasana sore di Batang Toru mendadak ramai. Kehadiran Gubernur Sumatera Utara…

56 tahun ago

Bobby Nasution Dampingi Presiden RI, Tinjau Pembangunan Jembatan dan Pengungsi Korban Bencana di Tapsel

koranmonitor - TAPSEL | Gubernur Sumatera Utara (Sumut) Muhammad Bobby Afif Nasution mendampingi kunjungan Presiden…

56 tahun ago

5.737 Personel Gabungan Amankan Malam Pergantian Tahun di Sumut

koranmonitor - MEDAN | Polda Sumut bersama jajaran Polres menyiapkan pengamanan maksimal, dalam rangka malam…

56 tahun ago

Sepanjang 2025, Polres Binjai Tangani 241 Kasus Narkoba dan 1.660 Perkara Pidana

koranmonitor - BINJAI | Polres Binjai merilis capaian kinerja sepanjang tahun 2025 sebagai bentuk akuntabilitas…

56 tahun ago