ASAHAN

Bupati Asahan Buka Puasa Bersama dengan Yayasan UNA

ASAHAN-koranmonitor | Penasehat Yayasan Universitas Asahan (UNA) Bupati Asahan H.Surya buka puasa bersama pihak kampus, Kamis (29/4/2021) di lapangan parkir kampus setempat.

Ikut hadir dalam buka puasa tersebut, Pj Sekretaris Daerah Kabupaten Asahan, para OPD lingkungan Pemkab Asahan, pembina Yayasan UNA, Ketua Yayasan UNA, Rektor UNA beserta jajaran dan mahasiswa

Prof. Dr. Tri Harsono, M. Si Rektor UNA dalam sambutannya mengucapkan terima kasih kepada Bupati Asahan, yang telah berkenan hadir buka puasa bersama.

Tujuan kegiatan untuk memperkuat hubungan antara para dosen dan mahasiswa, serta hubungan dengan Pemerintah Kabupaten Asahan yang saat ini sudah terjalin dengan baik ujar Tri.

Sementara Ketua Yayasan UNA, Mapilindo, M. Pd mengatakan, kegiatan buka puasa kita rangkai dengan penyantunan anak yatim dan kaum dhuafa selama 2 hari dari tanggal 29-30 April 2021.

Penyantunan anak yatim kita berikan kepada anak sebanyak 200 orang, dan 800 paket sembako kita berikan buat kaum dhuafa. Ini merupakan wujud partisipasi UNA kepada masyarakat Asahan yang membutuhkan sebut Mapilindo.

“Kemudian Mapilindo menambahkan hubungan UNA dengan Pemkab Asahan saat ini, sangat baik. Maka dari itu, kita harus membantu dalam mewujudkan visi dan misi Pemerintah Kabupaten Asahan,” ucapnya

Bupati Asahan H. Surya, dalam arahannya mengucapkan terima kasih kepada UNA yang telah melaksanakan tugas secara profesional, didalam membantu Pemerintah Daerah guna mewujudkan visi dan misi Kabupaten Asahan.

UNA telah banyak memberikan kontribusi pembangunan pendidikan di Kabupaten Asahan sehingga masyarakat Kabupaten Asahan khususnya telah banyak melahirkan SDM yang berkualitas bagi perkembangan pendidikan di Kabupaten Asahan.

“Saya berharap kepada civitas Akademik UNA untuk terus meningkatkan kontribusi bagi kemajuan pendidikan di Kabupaten Asahan karena hal tersebut dapat memberikan nilai Positif bagi UNA dan Pemerintah Kabupaten Asahan” kata Surya.

Surya menambahkan, Pemerintah Kabupaten Asahan akan memberikan perhatian khusus kepada UNA terutama dalam mewujudkan UNA menjadi salah satu Universitas yang unggul di Sumatera KM-SY

admin

Recent Posts

Bantah Cekcok dengan Bobby Nasution, Anggota Komisi II: Deddy Sitorus Miss Komunikasi

koranmonitor - MEDAN | Gubernur Sumatera Utara Bobby Nasution melakukan rapat dengan Komisi II DPR…

56 tahun ago

5 Hari Sekolah Akan Diterapkan Tahun Ini, Gubernur Sumut Tekankan Peran Orang Tua

koranmonitor - MEDAN | Gubernur Sumatera Utara (Sumut) Bobby Nasution akan mulai menerapkan lima hari sekolah…

56 tahun ago

Gubernur Bobby Nasution Sampaikan Keluhan Masyarakat Terkait Konflik Agraria di Sumut

koranmonitor - MEDAN |  Gubernur Sumatera Utara (Sumut) Bobby Nasution menyampaikan keluhan masyarakat terkait permasalahan…

56 tahun ago

Kodam I BB Bawa Bayi Penderita Jantung Bocor ke Rumah Sakit Putri Hijau

koranmonitor - MEDAN | Panglima Kodam I BB, Mayjen TNI Rio Firdianto, melalui Kepala Kesehatan Kodam…

56 tahun ago

Polda Sumut Amankan 290 Kg Sabu dari 2 Tersangka

koranmonitor - MEDAN | Sebanyak 290 kilogram (kg) sabu-sabu disita Direktorat Reserse Narkoba Polda Sumut…

56 tahun ago

Jaksa KPK Tuntut Sekjen PDIP Hasto Kristiyanto Hukuman 7 Tahun Penjara

koranmonitor - JAKARTA | Jaksa Komisi Pemberantasan Korupsi (KPK) menuntut hukuman 7 tahun penjara terhadap…

56 tahun ago