SUMUT

Bantu Lansia, Datuk Syaiful Azhar Bantu Kursi untuk Salat di Masjid Al Hidayah

koranmonitor – ASAHAN | Caleg DPRD Provinsi Sumatera Utara (Sumut) dari Partai Gerindra, Kolonel Purn. Datuk H. Syaiful Azhar SE M.A.P menyerahkan bantuan berupa kursi untuk salat ke Masjid Al Hidayah Kel. Sentang, Kecamatan Kisaran Timur, Rabu (20/12/2023).

Kursi-kursi itu berguna bagi para jemaah lanjut usia (lansia) yang tidak bisa melakukan salat berdiri dan harus duduk.

Penyerahan bantuan kursi untuk salat itu disaksikan oleh para jamaah dan tokoh masyarakat diantaranya Mayor Purn. Asnan Rangkuti, Penasehat BKM Bapak Guan Siregar.

Kursi intuk lansia diserahkan Kolonel purn Datuk Syaiful kepada Yusuf Manurung selaku Pengurus Masjid Al Hidayah.

Caleg DPRD Sumut Dapil Asahan, Batubara dan Tanjung Balai ini menyampaikan rasa bahagianya dapat sedikit beramal.

“Walaupun ditinjau dari nilainya tidak seberapa namun Insya Allah kursi tersebut bermanfaat bisa dipergunakan oleh jamaah lansia yg terganggu kesehatannya dalam melaksanakan shalat berjamaah,” katanya

Sementara itu, Guan Siregar selaku Pengurus BKM menyampaikan ucapan terima kasihnya kpd Kolonel Datuk Syaiful yang telah memberikan sumbangannya dan sangat bermanfaat dalam mendukung kegiatan shalat berjamaah bagi jamaah lansia.

“Insya Allah dibalas Allah dengan pahala yang berlipat ganda dan niat yang dihajatkan dpt terkabul,” ucapnya.

Sedangkan, salah seorang tokoh masyarakat Sentang Kisaran Timur Mayor Purn. Asnan Rangkuti, mengatakan dirinya berharap silaurrahmi yang telah dijalin oleh Caleg nomor urut 5 ini dapat berlangsung terus. KM-red

admin

Recent Posts

Sambutan Presiden Prabowo tentang Polri Berbanding Terbalik dengan Kasus di Sumut

koranmonitor - MEDAN |  Presiden Republik Indonesia, Prabowo Subianto, menyampaikan perayaan pada peringatan Hari Bhayangkara…

56 tahun ago

Imbauan Bobby Nasution: Kantor Pemerintah dan Swasta di Sumut Perdengarkan Lagu Indonesia Raya

koranmonitor - MEDAN | Pemerintah Provinsi (Pemprov) Sumatera Utara (Sumut) mengimbau seluruh kantor-kantor pemerintah dan swasta…

56 tahun ago

Diskotik Blue Star Dan Samudra Selatan Dirazia, 3 Orang Pengunjung di Amankan

koranmonitor - BINJAI | Dalam rangka upaya pencegahan penyalahgunaan narkoba dan menciptakan situasi kamtibmas yang…

56 tahun ago

Kompol Jama Purba Terima Piagam Penghargaan di HUT Bhayangkara ke-79

koranmonitor - MEDAN | Kapolda Sumut, Irjen Pol Whisnu Hermawan Februanto memberikan penghargaan kepada sejumlah…

56 tahun ago

Topan Ginting kena OTT, KPK Geledah Kantor PUPR Sumut, Sisir Jejak Suap di Proyek Jalan

koranmonitor - MEDAN | Pasca Kadis PUPR Sumut, Topan Obaja Putra Ginting tertangkap tangan (OTT)…

56 tahun ago

Momentum Hari Bhayangkara ke-79 Kapolda Sumut Mohon Maaf Masih ada Anggota Menyakiti Masyarakat

koranmonitor - MEDAN | Kapolda Sumut, Irjen Pol Whisnu Hermawan Februanto menyampaikan permohonan maaf kepada…

56 tahun ago