SUMUT

Ikuti Fun Match Mobile Legend dengan Pro Player, Bobby Nasution Sebut Esport Punya Sisi Positif

koranmonitor – PEMATANG SIANTAR | Gubernur Sumatera Utara (Sumut) Bobby Nasution ikuti Fun Match Game Mobile Legend bersama dengan ‘pro player’. Main bareng atau Mabar tersebut merupakan bagian dari rangkaian event ‘Kemarok Esport’ yang diselenggarakan di Lapangan H Adam Malik, Pematang Siantar, Minggu (15/6/2025).

Pada fun match tersebut, Bobby tergabung dalam Tim Kolaborasi yang diperkuat oleh pro player seperti Hengky Gunawan dan Richard Manurung. Sementara lawan diperkuat oleh pemengaruhi Perdana Panjaitan.

Selain bertanding, Bobby Nasution menjadi pembicara talk show sebelum fun match digelar. Pada kesempatan tersebut, Ia menyebut esport memiliki sisi positif. Salah satunya bisa berkarir di bidang esport.

Menurut Bobby, masih ada orang tua yang memandang bermain game sebagai kegiatan negatif. Namun Ia memahami hal tersebut.

“Kalau nyalahin orang tua nggak bisa juga, mungkin beda zaman, zaman orang tua dulu yang namanya game hanya untuk hiburan dan iming-iming agar anaknya mau sekolah, dan lain-lain, jadi game hanya dipandang sebagai hiburan,” katanya.

Pro player Hengky Gunawan, juga menyampaikan hal yang sama. Ia sempat dimarahi saat terus terusan bermain game.

Namun pada saat direkrut oleh tim esport, banyak hal yang bisa didapatkannya. Ia pun menyampaikan apa saja didapatnya saat berkarir di dunia tersebut.

“Di kontrak tetap ada persetujuan orang tua, dikasih tahu dikasih fasilitas, ada uang malam, ada gaji, dan lain lain, dulu aku dibantu manajemen untuk meyakinkan apa yang diberikan saat berkarir di sini (esport),” kata Hengky.

Sementara itu, Seorang influencer (pemengaruh) asal Pematangsiantar Perdana Panjaitan mengajak para generasi muda untuk memanfaatkan media sosial. Jika digunakan dengan baik, media sosial juga akan memberikan dampak positif seperti dirinya.

Turut hadir pada kesempatan tersebut Walikota Pematangsiantar Wesly Silalahi dan Kepala Dinas Kepemudaan dan Keolahragaan Sumut Mahfullah Daulay. KM-fah/Red

koranmonitor

Recent Posts

Harianja Ketua Ranting PP Desa Sumber Melati Diski Terpilih

koranmonitor - SUNGGAL | Rapat Pemilihan Pengurus (RPP) Ranting Pemuda Pancasila (PP) Desa Sumber Melati…

56 tahun ago

Milad Muhammadiyah ke-113, Rico Waas Dorong Sinergitas Wujudkan Kesejahteraan Bangsa

koranmonitor - MEDAN |  Wali Kota Medan, Rico Tri Putra Bayu Waas menghadiri Tabligh Akbar…

56 tahun ago

Ubah Medan Menjadi Kota Data! Langkah Strategis Rico Waas Diapresiasi Komisi Informasi Sumut

koranmonitor - MEDAN | Kota Medan kembali mencuri perhatian. Langkah berani Pemko Medan meneken Pakta…

56 tahun ago

Maling Motor di Glugur Darat Ditangkap

koranmonitor - MEDAN | Seorang tersangka pencurian kendaraan bermotor (curanmor) di Jalan Mustafa, Kelurahan Glugur…

56 tahun ago

Pemerintah Butuh 82,9 Juta Porsi Protein untuk Program Makan Bergizi Gratis 2026

koranmonitor - JAKARTA | Menteri Koordinator Bidang Pangan Zulkifli Hasan (Zulhas) menyampaikan bahwa program Makan…

56 tahun ago

Warga Ladang Bambu Curhat ke Wali Kota Medan Soal Banjir yang Tak Kunjung Usai

koranmonitor - MEDAN | Dengan suara terbata-bata dan mata berkaca-kaca, Suci, warga Kelurahan Ladang Bambu,…

56 tahun ago