MEDAN

Ade Jona Imbau Masyarakat Tidak Terpecah Belah Karena Beda Pilihan

koranmonitor – MEDAN | Ketua TKD Prabowo-Gibran Sumut, Ade Jona Prasetyo mengajak seluruh masyarkat Indonesia, khususnya Sumatera Utara (Sumut) untuk kembali ke NKRI karena pemilu telah usai.

Imbauan ini disampaikan agar masyarakat tetap menjaga persatuan pasca pesta demokrasi. Pria yang akrab disapa Jona ini menjelaskan, perbedaan dalam menentukan pilihan hal yang biasa dalam sebuah pemilihan.

Namun, yang terpenting tetap menjaga keamanan, kerukunan dan perdamaian. Lebih penting lagi tidak terprovokasi oleh oknum yang mementingkan diri pribadi, sehingga menyebabkan benturan diantara masyarakat Sumut.

“Kami mengimbau kepada masyarakat Sumut untuk tidak terprovokasi oleh isu-isu yang belum jelas kebenarannya. Sebab, hal ini bisa menggangu jalannya penghitungan suara sedang dilakukan KPU,” ungkapnya.

Jona juga meminta kepada masyarakat untuk tatap bersabar menunggu hasil keputusan KPU. Sebab, hasil penghitungan KPU belum 100%. “Kami juga minta masyarakat tetap bersabar dan terus mengawal proses penghitungan suara pemilu agar tetap berlangsung jujur, adil, aman, nyaman dan terhindar dari segala bentuk-bentuk provokasi yang dapat menghancurkan persatuan dan kesatuan,” jelasnya.

Dia menambahkan, masyarakat juga bisa menerima apapun hasil keputusan KPU nantinya. Masyarakat harus bersatu dalam bingkai NKRI. Tidak terpecah belah karena perbedaan pilihan. KM-fah/red

admin

Recent Posts

Bantah Cekcok dengan Bobby Nasution, Anggota Komisi II: Deddy Sitorus Miss Komunikasi

koranmonitor - MEDAN | Gubernur Sumatera Utara Bobby Nasution melakukan rapat dengan Komisi II DPR…

56 tahun ago

5 Hari Sekolah Akan Diterapkan Tahun Ini, Gubernur Sumut Tekankan Peran Orang Tua

koranmonitor - MEDAN | Gubernur Sumatera Utara (Sumut) Bobby Nasution akan mulai menerapkan lima hari sekolah…

56 tahun ago

Gubernur Bobby Nasution Sampaikan Keluhan Masyarakat Terkait Konflik Agraria di Sumut

koranmonitor - MEDAN |  Gubernur Sumatera Utara (Sumut) Bobby Nasution menyampaikan keluhan masyarakat terkait permasalahan…

56 tahun ago

Kodam I BB Bawa Bayi Penderita Jantung Bocor ke Rumah Sakit Putri Hijau

koranmonitor - MEDAN | Panglima Kodam I BB, Mayjen TNI Rio Firdianto, melalui Kepala Kesehatan Kodam…

56 tahun ago

Polda Sumut Amankan 290 Kg Sabu dari 2 Tersangka

koranmonitor - MEDAN | Sebanyak 290 kilogram (kg) sabu-sabu disita Direktorat Reserse Narkoba Polda Sumut…

56 tahun ago

Jaksa KPK Tuntut Sekjen PDIP Hasto Kristiyanto Hukuman 7 Tahun Penjara

koranmonitor - JAKARTA | Jaksa Komisi Pemberantasan Korupsi (KPK) menuntut hukuman 7 tahun penjara terhadap…

56 tahun ago