Categories: MEDAN

Di Kejari Medan, Warga Bayar Tilang Diajak Nyanyi Lagu Perjuangan

MEDAN | Suasana berbeda di ruangan bagian Tilang Kejaksaan Negeri (Kejari) Medan pada Jumat (16/8) pagi.

Para staf dan petugas bagian tilang Kejari Medan, mengajak warga yang hendak membayar tilang dengan menyanyikan lagu bertema perjuangan.

Sontak, suasana yang awalnya hening berubah menjadi riuh, dengan berbagai lantunan lagu perjuangan yang dibawakan secara bersama-sama warga dan staff Kejari Medan.

Kasi Pidum Kejari Medan, Parada Situmorang mengatakan, hal ini dilakukan dalam rangka menyambut HUT ke 74 Republik Indonesia.

Para staf dan petugas yang melayani pembayaran tilang kata Parada juga memakai atribut bendera merah putih.

“Kegiatan ini dilakukan agar masyarakat khususnya yang membayar tilang sadar akan perjuangan para pahlawan bangsa,” sebut Parada.

Selain di bagian tilang, suasana berbeda juga tampak di gedung Kejari Medan. Hampir seluruh gedung yang berada di Jalan Adinegoro No 5 itu, dipenuhi dengan pernak-pernik bendera merah putih.

“Hal ini dilakukan atas inisiatif Kepala Kejaksaan Negeri Medan Bapak Dwi Harto untuk memeriahkan HUT ke 74 Republik Indonesia,” pungkas Parada.KM-red

admin

Recent Posts

Menjaga Denyut Nadi Ketahanan Pangan Sumut, Klaster Padi Deli Serdang-Langkat Diresmikan: Wujudkan Petani Sejahtera

koranmonitor - DELI SERDANG | Upaya memperkuat ketahanan pangan dan menekan inflasi pangan di Sumatera Utara…

56 tahun ago

BPJS Ketenagakerjaan Apresiasi ASN Medan, Klaim Pekerja Rentan Dibayarkan Penuh

koranmonitor - MEDAN | Sinergi antara Aparatur Sipil Negara (ASN) Pemerintah Kota (Pemko) Medan dan…

56 tahun ago

HMI Sumut Kawal Pembukaan U-Turn di Jalan Sisingamangaraja, Demi Lindungi UMKM Medan

koranmonitor - MEDAN | Himpunan Mahasiswa Islam (HMI) Sumatera Utara (Sumut) menyatakan komitmennya untuk mengawal…

56 tahun ago

PB HMI Desak Kapolri Copot Kapolda Sumut, Diduga Lindungi Bos Judi Aseng Kayu dan Marak Tindak Kriminal

koranmonitor - MEDAN | Pengurus Besar Himpunan Mahasiswa Islam (PB HMI) mendesak Kapolri Jenderal Listyo Sigit…

56 tahun ago

Pemprov Sumut Serahkan Rancangan KUA-PPAS APBD 2026 ke DPRD

koranmonitor - MEDAN | Pemerintah Provinsi Sumatera Utara (Pemprov Sumut) secara resmi menyerahkan Rancangan Kebijakan…

56 tahun ago

Napi Lapas Tanjung Gusta Dalangi Penipuan Online, Korban Rahmat Shah Rugi Rp254 Juta

koranmonitor - MEDAN | Direktorat Siber Polda Sumut mengungkap praktik pemalsuan data, yang dilakukan narapidana…

56 tahun ago