SUMUT

Meringankan Beban, Kapolres Labusel Bantu Korban Kebakaran di Kota Pinang

koranmonitor – LABUSEL | Kapolres Labuhan Batu Selatan (Labusel), AKBP Arfin Fachreza, memberikan bantuan sembako kepada korban kebakaran di Lingkungan Baru, Kelurahan Kota Pinang, Kecamatan Kota Pinang Kabupaten Labusel, Selasa (24/12/2024).

“Bantuan sosial berupa sembako ini sebagai empati kita kepada korban kebakaran,” kata Arfin di lokasi kebakaran.

Dia menyebut, api telah membakar sekira 10 rumah warga. Sejumlah kepala keluarga tak lagi memiliki tempat tinggal.

“Beberapa kepala keluarga kehilangan tempat tinggal Saat ini, para korban telah ditempatkan di tenda pengungsian,” terang Arfin.

Arfin berharap, bantuan berupa sembako itu dapat mengurangi dan bermanfaat bagi para korban.

“Mudahan-mudahan bantuan ini bisa meringankan beban warga yang menjadi korban kebakaran,” ucapnya.

Sebelumnya, sejumlah rumah warga di Lingkungan Baru, Kelurahan Kota Pinang, Kecamatan Kota Pinang, Kabupaten Labusel, beberapa hari lalu.

Peristiwa itu mengakibatkan sejumlah warga kehilangan tempat tinggalnya. Tidak ada korban jiwa dalam peristiwa itu, dan penyebab kebakaran masih diselidiki. KM-ded/red

koranmonitor

Recent Posts

Polrestabes Medan Tangkap 2 Pengedar Ekstasi asal Aceh di Jalan Sei Bingai

koranmonitor - MEDAN | Satuan Reserse Narkoba Polrestabes Medan kembali mengungkap peredaran gelap narkoba jenis pil…

56 tahun ago

Begal Bersenjata Tajam Beraksi Dekat Pos Polisi Medan Polonia, Remaja Kehilangan Sepeda Motor

koranmonitor - MEDAN | Aksi kejahatan jalanan kembali terjadi di Kota Medan. Kawanan begal bersenjata tajam…

56 tahun ago

Bapenda Kota Medan Rapat Koordinasi Program Pemutihan dan Diskon Pajak Kendaraan Bermotor 2025

koranmonitor - MEDAN | Badan Pendapatan Daerah (Bapenda) Kota Medan menggelar Rapat Koordinasi Program Pemutihan…

56 tahun ago

Usulan Disetujui, Bobby Nasution Bahas Realisasi Pembangunan 20 Ribu Rumah Subsidi Bersama Pengembang

koranmonitor - MEDAN | Gubernur Sumut Bobby Nasution langsung menggelar diskusi bersama asosiasi pengembang perumahan.…

56 tahun ago

Dua Perangkat Desa di Asahan Didakwa Korupsi Rp405 Juta, Uang Desa Dipakai untuk Beli Mobil Mewah Bodong

koranmonitor - MEDAN | Dua perangkat Desa Punggulan, Kecamatan Air Joman, Kabupaten Asahan, yakni mantan…

56 tahun ago

Sidang Vonis Mantan Kadis PMD Padangsidimpuan Ricuh, Terdakwa Teriak di Ruang Tipikor Medan

koranmonitor - MEDAN | Sidang pembacaan vonis perkara korupsi yang menjerat mantan Kepala Dinas Pemberdayaan Masyarakat…

56 tahun ago