SUMUT

Patroli Rutin, Polisi Tidak Temukan Komunitas Geng Motor di Labusel

koranmonitor – LABUSEL | Polres Labuhan Batu Selatan (Labusel), terus berupaya memberikan rasa aman dan nyaman kepada masyarakat dengan melaksanakan kegiatan patroli rutin.

Berdasarkan Kegiatan Rutin Yang Ditingkatkan (KRYD), Selasa (17/12/2024) malam, personel Polres Labusel tidak menemukan adanya aksi geng motor.

“Dari hasil KRYD yang kita lakukan, di wilkum Polres Labuhanbatu Selatan tidak ada ditemukan komunitas geng motor,” ungkap Kapolres Labusel, AKBP Arfin Fachreza, Rabu (18/12/2024).

Selain itu, dalam kegiatan KRYD juga tidak ditemukan aksi balap liar dan kejahatan jalanan.

“Saat KRYD itu kita mengimbau masyarakat agar tidak membuat keributan yang mengganggu ketertiban dan pemuda agar tidak pulang hingga larut malam,” terangnya.

Kata dia, KRYD Polres Labusel itu juga sebagai langkah antisipasi 3C (curas, curat, curanmor), geng motor, tawuran dan balap liar. KRYD itu menyasar tiga titik, yakni di hotel, dan dua SPBU.

Di tempat terpisah, personel Satuan Lalu Lintas (Satlantas) Polres Labusel melaksanakan patroli blue light di seputaran Jalinsum Kelurahan Langgapayung, Kecamatan Sungai Kanan untuk mengantisipasi macet dan kejahatan jalanan. KM-ded/red

koranmonitor

Recent Posts

Badko HMI Sumut Apresiasi Kejati Sumut Atas Penerimaan Kunjungan dan Komitmen Penegakan Hukum

koranmonitor - MEDAN | Badan Koordinasi Himpunan Mahasiswa Islam (BADKO HMI) Sumatera Utara melalui Ketua…

56 tahun ago

Pj. Sekdako Chairin Dukung Penyelenggaraan UKW di Kota Binjai Pada Tahun Mendatang

koranmonitor - BINJAI | Pj. Sekdako Binjai Chairin F Simanjuntak menyambut hangat audiensi PWI dan…

56 tahun ago

KNPI Binjai Gelar Simposium Pemuda dan Konsilidasi Akbar

koranmonitor - BINJAI | Komite Nasional Pemuda Indonesia (KNPI) Kota Binjai, yang di ketuai Ibrahim…

56 tahun ago

Rico Waas Tegaskan Progres Tingkatkan PAD Harus Dikejar Sampai Akhir Tahun

koranmonitor - MEDAN | Wali Kota Medan Rico Tri Putra Bayu Waas menegaskan, apa yang menjadi…

56 tahun ago

Wagub Sumut dan BAP DPD RI Bahas Penyelesaian Konflik Agraria

koranmonitor - MEDAN | Wakil Gubernur (Wagub) Sumatera Utara (Sumut) Surya menerima kunjungan kerja (Kunker)…

56 tahun ago

Ketua TP PKK Kota Medan Pimpin Rapat Persiapan Rakernas XVIII APEKSI

koranmonitor - MEDAN | Pemerintah Kota (Pemko) Medan terus memantapkan berbagai persiapan jelang penyelanggaraan Rapat…

56 tahun ago