SUMUT

Sambut Hari Bhakti Imigrasi, Kanim Sibolga Gelar Donor Darah

koranmonitor – MEDAN | Kantor Imigrasi (Kanim) Sibolga mengadakan kegiatan donor darah, dalam rangka Hari Bhakti Imigrasi yang jatuh pada 26 Januari setiap tahunnya. Kegiatan ini dilaksanakan sebagai bentuk kontribusi positif dari Kantor Imigrasi Sibolga kepada masyarakat.

Kegiatan donor darah ini diikuti oleh jajaran Struktural, para pegawai, PPNPN Kantor Imigrasi Sibolga dan instansi terkait, seperti TNI AD dari Korem 023 / KS dan Kodim 0211 / TT, Polres, Pengadilan Negeri Sibolga, Pemkot Sibolga, Pemkab Tapteng, Perwakilan Perhotelan dari CN Darussalam, Bapas Sibolga, Lapas Sibolga, dan instansi terkait.

Dalam kegiatan ini, Kantor Imigrasi Sibolga bekerja sama dengan Pemerintah Kota Sibolga RSU Dr. Ferdinand Lumbantobing, untuk memfasilitasi proses pengambilan darah.

Selain untuk merayakan Hari Bhakti Imigrasi, kegiatan donor darah ini juga bertujuan untuk meningkatkan kesadaran masyarakat tentang pentingnya donor darah, bagi kesehatan diri sendiri. Darah yang didonorkan tersebut nantinya akan digunakan untuk membantu pasien-pasien yang membutuhkan transfusi darah.

Kepala Kantor Imigrasi Sibolga, Saroha Manullang didampingi Kepala Kepegawaian Widya CF Simatupang selaku penanggungjawab kegiatan Donor darah ini menyampaikan harapannya, agar kegiatan ini dapat menjadi contoh bagi instansi lain untuk menggelar kegiatan serupa.

Selain memberikan manfaat langsung bagi penerima donor darah, kegiatan ini juga dapat memperkuat hubungan baik antara Kantor Imigrasi Sibolga dan masyarakat, pinta Widya.

Melalui kegiatan ini, Kantor Imigrasi Sibolga juga ingin mengedukasi masyarakat bahwa menjadi donor darah adalah tindakan mulia yang dapat menyelamatkan nyawa. Selain itu, pegawai Kantor Imigrasi Sibolga juga berharap bahwa kegiatan ini dapat menjadi ajang silaturahmi, antara pegawai dan masyarakat serta meningkatkan citra positif Kantor Imigrasi Sibolga di tengah-tengah masyarakat.

Dalam kegiatan donor darah ini, Kantor Imigrasi Sibolga berhasil mengumpulkan lumayan banyak kantong darah. Jumlah ini cukup mengesankan dan menunjukkan antusiasme serta partisipasi tinggi dari pegawai dan berbagai instansi terkait.

Diharapkan, kegiatan donor darah ini bisa terus dilaksanakan secara rutin oleh Kantor Imigrasi karena membawa dampak positif dalam menjaga kesehatan sekaligus sebagai bentuk kepedulian Imigrasi terhadap kemanusiaan. “Karena Setetes darahmu membawa harapan kehidupan bagi sesama,” ujar Saroha. KM-red

admin

Recent Posts

Warga Ladang Bambu Curhat ke Wali Kota Medan Soal Banjir yang Tak Kunjung Usai

koranmonitor - MEDAN | Dengan suara terbata-bata dan mata berkaca-kaca, Suci, warga Kelurahan Ladang Bambu,…

56 tahun ago

Sandang Gelar Doktor, Brigjen Pol Gidion Ikuti Prosesi Wisuda UB di Malang

koranmonitor - MALANG | Wakapolda Sulawesi Tenggara, Brigjen Pol Dr Gidion Arif Setyawan menghadiri dan…

56 tahun ago

Satlantas Polrestabes Medan Angkat Bicara Terkait Video Viral Tudingan Pungli Pemohon SIM

koranmonitor - MEDAN | Satuan Lalu Lintas (Satlantas) Polrestabes Medan angkat bicara menyikapi video viral…

56 tahun ago

Adu Mulut Berujung Penganiayaan, Kejaksaan Terima Berkas Tersangka Anggota DPRD Sumut Megawati Zebua

koranmonitor - MEDAN | Kejaksaan Tinggi Sumatera Utara (Kejati Sumut) telah menerima berkas perkara atas…

56 tahun ago

Polisi Tangkap Mantan Sopir Hakim PN Medan, Diduga Dalangi Pembakaran Rumah dan Pencurian Emas

koranmonitor - MEDAN | Polisi menangkap Fahrul Azis Siregar, mantan sopir Hakim Pengadilan Negeri (PN)…

56 tahun ago

Seorang Kakek Hilang Diduga Diterkam Buaya saat Mencari Udang di Sungai

koranmonitor - SAMPIT | Seorang warga Kecamatan Pulau Hanaut, Kabupaten Kotawaringin Timur, Kalimantan Tengah, bernama…

56 tahun ago