HUT RI Ke-76, PAC IPK Sibolangit Santuni Veteran dan Bagi Sembako ke Masyarakat

SIBOLANGIT-koranmonitor | Memaknai Hari Ulang Tahun (HUT) Kemerdekaan Republik Indonesia Ke-76, dan menghormati jasa-jasa para pejuang. Pimpinan Anak Cabang Ikatan Pemuda Karya (PAC IPK) Sibolangit memberikan santunan kepada pejuang veteran dan membagikan sembako ke masyarakat.

Kegiatan yang langsung mengunjungi kediaman para veteran dan masyarakat dipimpin langsung Ketua PAC IPK Sibolangit, Ucok Purba, Selasa (17/8/2021).

Ketua PAC IPK Sibolangit Ucok Purba mengatakan, kegiatan ini merupakan rasa peduli kepada para pejuang yang telah berjasa dan berkorban.

“Kita menghormati jasa para veteran yang berjuang dalam mempertahankan Indonesia dari tangan penjajahan. Dan kita juga memberikan santunan, bentuk rasa peduli kepada masyarakat yang membutuhkan,” sebut Ucok Purba.

Disebutkan Ucok, bantuan ini tidaklah ada nilainya di bandingkan jasa para veteran yang berjuang membela negara. Kegiatan sosial ini akan di agendakan PAC IPK Sibolangit setiap tahun. Santunan diserahkan langsung kepada 6 pejuang veteran.

Perwakilan pejuang veteran, Kirem Br Sitepu yang berusia 100 tahun beralamat di Desa Batu Layang, Kecamatan Sibolangit menyatakan, terima kasih atas perhatian kalian (PAC IPK Sibolangit-red).

“Saya mengucapkan terimakasih atas kepedulian PAC IPK Sibolangit. Dan semoga Tuhan YME memberikan kita kesehatan,” sebut Kirem Br Sitepu dengan terbata-bata.

Sedangkan Maria Br Purba yang berusia 98 tahun menyatakan, ia sangat senang dan terima kasih. Ia mengaku belum pernah diperhatikan seperti ini, dan berdoa tetap diberi kesehatan.

Dihari yang sama sebanyak 1760 paket sembako di serahkan kepada masyarakat yang benar-benar membutuhkan di Desa Rambung Baru, Sembahe, Rumah Sumbul, Sibolangit, Rumah Pil – pil, Suka Makmur dan Desa Bandar Baru.

Salahsatu masyarakat yang menerima langsung karya kasih dari PAC IPK Sibolangit ini, Biring Nggoro warga Desa Suka Makmur mengatakan, terima kasih atas bantuan yang telah diberikan.

“Saya sangat berterimakasih. Saya bangga para pemuda benar-benar peduli kepada masyarakat. Saya doakan terus maju dan diberi kesehatan,” ungkapnya.KM-jhon

admin

Recent Posts

Gelar Muscab Pertama, Hj Nuraini Azizi Ketua PC BKMT Medan Maimun Terpilih 2025-2030

koranmonitor - MEDAN | Hj. Nuraini Azizi terpilih sebagai Ketua Cabang Badan Kontak Majelis Taklim (BKMT)…

56 tahun ago

Banjir di Langkat! Rutan Pangkalan Brandan Lumpuh, 435 WBP Dievakuasi Besar-Besaran

koranmonitor - LANGKAT | Banjir yang melanda sejumlah wilayah di Sumatera Utara kian meluas. Setelah…

56 tahun ago

Muscab Gerakan Pramuka Kota Medan: Seru! IPDN Lawan Kader Gerinda

koranmonitor - MEDAN | Kwartir Cabang (Kwarcab) Gerakan Pramuka Kota Medan dalam waktu dekat akan melaksanakan…

56 tahun ago

Bencana Alam di Sumut, 24 Meninggal Dunia dan 5 Dalam Pencarian

koranmonitor - MEDAN | Proses evakuasi dan pembersihan material longsor serta banjir bandang, di sejumlah daerah…

56 tahun ago

Pemprov Sumut Terus Berupaya agar Seluruh Pekerja Terlindungi Jaminan Sosial Ketenagakerjaan

koranmonitor - MEDAN | Pemerintah Provinsi (Pemprov) Sumatera Utara (Sumut) terus berupaya agar seluruh pekerja,…

56 tahun ago

BPBD Binjai Tingkatkan Kesiapsiagaan Hadapi Musim Hujan, Warga Diimbau Tetap Waspada

koranmonitor - BINJAI | Badan Penanggulangan Bencana Daerah (BPBD) Kota Binjai meningkatkan kewaspadaan menghadapi musim…

56 tahun ago