Imbas Kasus Baru Corona di Beijing, 1.255 Penerbangan Dibatalkan

BANDARA di Beijing, China membatalkan lebih dari 1.200 penerbangan, seiring otoritas setempat berjuang untuk mengendalikan penularan baru virus Corona, yang muncul dari sebuah pasar grosir makanan di ibu kota China itu.

Media pemerintah China, People’s Daily melaporkan seperti dilansir kantor berita AFP, Rabu (17/6/2020), setidaknya 1.255 penerbangan dibatalkan pada Rabu (17/6/2020) ini.

Nyaris 70 persen dari penerbangan itu bertujuan ke dan dari bandara-bandara di Beijing.

Selain itu, sekolah-sekolah di Beijing hari ini juga ditutup kembali, terkait kemunculan cluster baru Corona di sebuah pasar.

Ibu kota China itu melaporkan 31 kasus baru infeksi Corona hari Rabu (17/6/2020) ini. Sehingga kini jumlah kasus baru mencapai lebih dari 100 kasus.

Kemunculan kasus-kasus baru Corona ini memicu kekhawatiran akan munculnya, gelombang kedua di China. Puluhan ribu orang yang terkait dengan cluster baru di Beijing – diyakini berasal dari pasar makanan grosir Xinfadi yang luas – sedang dites Corona, dengan hampir 30 kompleks perumahan di kota itu sekarang ditutup (lockdown).

Pasar Xinfadi merupakan pasar grosir makanan terbesar di Beijing. Laporan media setempat mengatakan virus itu ditemukan di talenan, alas potong, yang digunakan untuk salmon impor di pasar.

Hal ini pula yang mendorong supermarket besar di Beijing untuk menarik ikan dari rak-rak mereka.

Manajer umum pasar telah diberhentikan, bersama dengan pejabat lokal lainnya. Namun dalam komentarnya, Mike Ryan, kepala program kedaruratan WHO, bersikap hati-hati tentang penyebab wabah tersebut.

Ia mengatakan bahwa dugaan dari talenan salmon itu hanyalah “hipotesis”.

Para ahli kesehatan lain telah menunjuk bukti baru bahwa kontaminasi silang sebagai sumber yang lebih masuk akal.

Kepala ahli epidemiologi dari Pusat Pengendalian dan Pencegahan Penyakit China (CDC) mengatakan jenis virus yang ditemukan di Beijing tidak menyerupai jenis yang beredar di seluruh negara itu, dan WHO juga mendesak China untuk berbagi urutan genetik dari jenis virus tersebut.*

admin

Recent Posts

Pemprov Sumut Datangkan 50 Ton Cabai Merah dari Jawa untuk Tekan Inflasi

koranmonitor - MEDAN | Dalam upaya menekan harga cabai merah yang menjadi salah satu komoditas penyumbang…

56 tahun ago

ABK KM Bandung Jaya Meninggal Mendadak Saat Melaut di Perairan Asahan

koranmonitor - MEDAN | Seorang anak buah kapal (ABK) KM Bandung Jaya bernama Sofyan (64), warga…

56 tahun ago

Penarik Becak Tewas di Medan Ditabrak Mobil Fortuner Tanpa Plat, Diduga Dikendarai Anak Tokoh Pancurbatu

koranmonitor - MEDAN | Seorang pengemudi becak bermotor jenis barang mati setelah ditabrak mobil Toyota…

56 tahun ago

Irjen Pol Whisnu Hermawan Buka Kejuaraan Basket Pelajar Kapolda Sumut Cup 2025

koranmonitor - MEDAN | Kejuaraan bola basket antarpelajar Kapoldasu Cup 2025, resmi dibuka Irjen Pol…

56 tahun ago

Kapolda Sumut Minta Maaf, Insiden Salah Tangkap Ketua DPD NasDem

koranmonitor - MEDAN | Kapolda Sumut, Irjen Pol Whisnu Hermawan Februanto, menyampaikan permohonan maaf atas…

56 tahun ago

Gubernur Sumut Lepas Peserta Trail of The Kings, Seribuan Pelari Jelajahi Panorama Danau Toba

koranmonitor - SAMOSIR | Ribuan pelari dari berbagai negara ambil bagian dalam ajang lari lintas alam…

56 tahun ago