MEDAN | Seorang nelayan hanyut hilang setelah perahu yang dinaikinya untuk mencari ikan bersama rekannya, diterjang ombak tinggi di Laut Perairan Pantai Sri Mersing, Kecamatan Pantai Cermin, Kabupaten Serdang Bedagai (Sergai), Kamis (19/11/2020).
Humas Kantor SAR Medan, Sariman S Sitorus mengatakan, personel Siaga Kantor Pencarian dan Pertolongan Medan (Basarnas), menerima informasi adanya nelayan yang hilang di lokasi, saat menjelang Magrib dari kepala desa setempat.
Sariman menjelaskan, dari informasi awal disebut, saat itu korban bersama satu rekannya pergi melaut sekitar pukul 13.00 WIB.
Keduanya berencana mencari ikan dengan menggunakan perahu tradisional di sekitaran Perairan Pantai Sri Mersing, Dusun V, Desa Kuala Lama, Kecamatan Pantai Cermin, Kabupaten Sergai.
“Tak berselang lama saat meninggalkan bibir pantai, seketika ombak tinggi datang dan membalikkan perahu yang mereka naiki, sehingga keduanya jatuh ke laut. Salah seorang nelayan berhasil selamat, namun naas rekannya hilang dan belum ditemukan,” ujar Sariman, Jumat (20/11/2020).
Sariman mengatakan, korban yang masih dalam pencarian adalah Faisal (20) warga Dusun 2, Desa Arapayung, Kecamatan Pantai Cermin, Kabupaten Sergai. Sementara korban selamat diketahui bernama Fahri Hidayat (17) yang merupakan warga yang sama.
“Nelayan lain yang mengetahui kejadian tersebut berupaya melakukan pertolongan dengan membawa korban yang selamat ke Puskesmas terdekat,” ujar Sariman.
Selanjutnya mereka melakukan pencarian terhadap korban, namun tidak juga ditemukan hingga akhirnya dilaporkan ke petugas siaga Basarnas Medan.
Hingga tadi malam personel dari Basarnas Medan sudah tiba di lokasi guna melakukan pencarian.
“Sampai saat ini tim masih melakukan pencarian. Mudah-mudahan cuaca mendukung sehingga korban bisa berhasil kita temukan,” pungkas Sariman.KM-vh/mora
koranmonitor - MEDAN | Sebanyak 509 Aparatur Sipil Negara (ASN) di lingkungan Pemerintah Kota (Pemko)…
koranmonitor - MEDAN | Gubernur Sumatera Utara (Gubsu) Bobby Nasution melantik empat pejabat eselon II di…
koranmonitor - MEDAN | Wali Kota Medan, Rico Tri Putra Bayu dijadwalkan akan melakukan pelantikan…
koranmonitor - MEDAN | Mengawali tahun 2026 dengan semangat pengabdian dan kebanggaan, Polda Sumut menggelar Upacara…
koranmonitor - MEDAN | Mengawali Tahun 2026 dengan langkah tegas dalam pemberantasan narkotika, Direktorat Reserse…
koranmonitor - MEDAN | IHSG di sesi perdagangan awal tahun dibuka menguat ke level 8.676, masih…