Sendiri Dirumah, Pria 50 Tahun di Batu Bara Ditemukan Meninggal Dunia

BATU BARA | Edward Sitorus berusia 50 tahun ditemukan dalam keadaan tidak bernyawa dirumahnya di Dusun Mekar Desa, Pakam Raya, Kecamatan Medang Deras, Kabupaten Batu Bara, Jumat (5/6/2020) malam.

Pertama kali, jasad Edward Sitorus ditemukan tetangganya yang datang, karena melihat pintu rumah terbuka sedangkan lampu listrik tidak menyala.

Kapolsek Medang Deras Polres Batu Bara, AKP Jhony Andries Siregar, Sabtu (6/6/2020) membenarkan penemuan jasad pria paruh baya didalam rumah.

Dikatakan Kapolsek, berdasarkan penuturan saksi Gloria (51) dan Rumandang Manullang (60), korban tinggal seorang diri dirumahnya. Sedangkan istrinya sedang berkunjung ke rumah anaknya di Semarang sudah 2 bulan.

Menurut saksi mata, pada malam itu sekira pukul 20.30 Wib mereka melihat rumah Edward Sitorus dalam keadaan gelap gulita, karena lampu listrik tidak dihidupkan. Dan melihat pintu rumah dalam keadaan terbuka.

Melihat itu saksi bergegas menuju rumah Edward Sitorus untuk mengetahui keadaan di dalam rumah tersebut. Setelah lampu rumah dihidupkan dan saksi memanggil-manggil Edward Sitorus, namun tidak mendapat sahutan.

Dikatakan Kapolsek, saksi kemudian mencari hingga ke dapur rumah, dan melihat Edward Sitorus dalam keadaan tertelungkup dan tidak bergerak. Saksi langsung memberitahukan kejadian tersebut kepada masyarakat sekitar.

Bidan Desa di klinik Naomi yang dipanggil setelah melakukan pemeriksaan luar, menyatakan Edward Sitorus telah meninggal dunia.

Tidak lama berselang personil Polsek Medang Deras yang dihubungi tiba untuk melakukan Cek TKP.

Setelah dipastikan Edward Sitorus meninggal dengan wajar, pihak keluarga membawanya kerumah sakit untuk pengurusan jenazah untuk dibawa ke kampung halaman di Porsea.

Informasinya almarhum Edward Sitorus sekitar 2 bulan lalu pernah menjalani operasi usus buntu, dan hingga saat ini kesehatanya belum pulih.KM-Red/EP

admin

Recent Posts

Sambut HUT ke 61 Tahun, DPD Golkar Sumut Gelar Baksos, Ijeck: Kami Hadir Tidak Hanya saat Pemilu

koranmonitor.com |Medan - DPD Partai Golongan Karya (Golkar) Provinsi Sumatera menggelar bakti sosial kepada masyarakat…

56 tahun ago

Polrestabes Medan Tangkap 2 Pengedar Ekstasi asal Aceh di Jalan Sei Bingai

koranmonitor - MEDAN | Satuan Reserse Narkoba Polrestabes Medan kembali mengungkap peredaran gelap narkoba jenis pil…

56 tahun ago

Begal Bersenjata Tajam Beraksi Dekat Pos Polisi Medan Polonia, Remaja Kehilangan Sepeda Motor

koranmonitor - MEDAN | Aksi kejahatan jalanan kembali terjadi di Kota Medan. Kawanan begal bersenjata tajam…

56 tahun ago

Bapenda Kota Medan Rapat Koordinasi Program Pemutihan dan Diskon Pajak Kendaraan Bermotor 2025

koranmonitor - MEDAN | Badan Pendapatan Daerah (Bapenda) Kota Medan menggelar Rapat Koordinasi Program Pemutihan…

56 tahun ago

Usulan Disetujui, Bobby Nasution Bahas Realisasi Pembangunan 20 Ribu Rumah Subsidi Bersama Pengembang

koranmonitor - MEDAN | Gubernur Sumut Bobby Nasution langsung menggelar diskusi bersama asosiasi pengembang perumahan.…

56 tahun ago

Dua Perangkat Desa di Asahan Didakwa Korupsi Rp405 Juta, Uang Desa Dipakai untuk Beli Mobil Mewah Bodong

koranmonitor - MEDAN | Dua perangkat Desa Punggulan, Kecamatan Air Joman, Kabupaten Asahan, yakni mantan…

56 tahun ago