Aksi premanisme pungli supir trus di jalan By Pass Rantauprapat
LABUHANBATU-koranmonitor | Aksi pungutan liar (Pungli) dilakukan premanisme masih tetap terjadi di Jalan baru By Pass, Simpang Siringoringo, Rantauprapat, Kabupaten Labuhanbatu.
Kali ini video viral melalui akun facebook diunggah Eko Aldric Saputra di grup Masyarakat Labuhanbatu (Maslab).
Dari unggahan video berdurasi 46 detik terdengar si pelaku meminta uang sebesar Rp5000 terhadap supir, “Boss jangan pala begitu kali Rp5000 perak amannya, kampungan kont…..l kemudian terdengar si supir sebut Rantauprapat”,.
Dengan komentar sebanyak 193 dibagikan 260 kali serta disukai (like) 163, diunggah pada hari Selasa (29/06/2021), kemarin pukul 15.15 WIB
Sementara itu, Kapolres Labuhanbatu AKBP Deni Kurniawan ketika dikonfirmasi melalui WhatsApp wartawan sekaitan viral video pungli, Rabu (30/06/2021) mengatakan, terimakasih atas informasinya.
Ketika disinggung apa tindakan Polres, AKBP Deni menegaskan, pihaknya akan melakukan pengecekan lapangan (TKP) ” TKS info kita cek kelapangan”, terang Kapolres dalam balasan WhatsApp nya.
Sementara itu, Mantan Bendahara KNPI Labuhanbatu Fauzan ketika dimintai tanggapan menuturkan, tentu sangat mendukung dengan reaksi pihak Polres Labuhanbatu melakukan pengecekan tersebut.
Menurutnya, sebab pungli harus diberanguskan karena Presiden RI Jokowi sendiri sudah berkoordinasi dengan Kapolri RI, akibat banyaknya sering terjadi pungli tersebut.
“Jadi kita dukung pihak Polres Labuhanbatu tuk memberanguskan pungli di Jalinsum Labura Labuhanbatu, dan Labusel sebagai wilayah hukum Polres Labuhanbatu itu”, tegasnya.KM-Mahra
koranmonitor - JAKARTA | Komisi Pemberantasan Korupsi (KPK) menemukan uang Rp2,8 miliar, senjata api (senpi)…
koranmonitor - JAKARTA | Gubernur Sumatera Utara (Sumut) Bobby Nasution mengambil terobosan baru, dengan menghapuskan biaya…
koranmonitor - MEDAN | Wakil Gubernur (Wagub) Sumatera Utara (Sumut) Surya mengingatkan seluruh jajaran Badan Pendapatan…
koranmonitor - MEDAN | Rumah mewah milik mantan Kepala Dinas (Kadis) PUPR Sumut, Topan Obaja…
koranmonitor - SAMOSIR | Kebakaran hebat melanda kawasan hutan di sekitar Menara Pandang Tele, Desa…
koranmonitor - MEDAN | Insiden tragis terjadi di Desa Hilifadolo, Kecamatan Moro’o, Kabupaten Nias Barat,…