ASAHAN | Kondisi perekonomian yang kurang menguntungkan untuk saat ini, dibutuhkan ketarmapilan dan kemampuan yang mumpuni dalam menghadapi persaingan yang begitu ketat.
Ini disampaikan Zulfan ST di dalam acara road show pada Sabtu dan Minggu (16-7/302019) di 3 desa di Kabupaten Asahan yakni Dusun 4 Desa Kutarao Kecamatan bandar Pulau, Dusun Melati Desa Padang Pulau Kecamatan Bandar Pulau dan Dusun Simpang Kawat Kecamatan Simpang Ampat.
Dalam kesempatan tersebut Zulfan yang merupakan Caleg Nomor 3 dari Partai Gerindra yang dipimpin Prabowo Subianto, memberikan pelatihan Keterampilan membuat sabun cair, sabun cuci cair dan sabun cream kepada kaum ibu di 3 Desa di Kabupaten Asahan.
“Antusias para ibu yang tinggi, untuk meningkatkan perekonomian. Yakni dengan memanfaatkan waktu dan modal yang sangat kecil,” sebutnya.

Dalam kegiatan yang berlangsung akrab dan suasana kekeluargaan, Zulfan ST juga menjelaskan tips dan praktek dalam membuat berbagai macam sabun.
Dalam penjelasannya beliau (Zulfan ST-red) mengajak, para kaum ibu untuk meningkatkan ketrampilan dan mengasah kemampuan. Tujuannya agar mampu bertahan dalam kondisi perekonomian sekarang ini yang kurang menguntungkan.

Salah satu peserta bernama ibu Ani, berharap, agar pelatihan seperti ini terus dilanjutkan, dan dikembangkan jangan hanya berhenti disini.
“Kami berharap kepada pak Zulfan ST, agar mengawal mereka dalam mengembangkan usaha aneka sabun, mulai dari bahan baku, kualitas barang dan pemasaran,” pinta Ibu Ani.KM-red